Berita

Jokowi: Pemerintah Sudah Keluar Rp 1.036 Triliun Bangun Infrastruktur di Papua

×

Jokowi: Pemerintah Sudah Keluar Rp 1.036 Triliun Bangun Infrastruktur di Papua

Sebarkan artikel ini
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberi salam hangat kepada masyarakat Keerom, Papua, usai meninjau food estate, Selasa (21/3/2023). (foto: Instagram/@jokowi).

TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan pembangunan di Tanah Papua kini menjadi salah satu prioritas pemerintah. Ia memastikan pembangunan masif tidak hanya dilakukan di Pulau Jawa saja.

“Pembangunan Indonesia sekarang bukan Jawasentris tetapi Indonesiasentris, dan Tanah Papua menjadi salah satu prioritas,” kata Jokowi dikutip dari akun Instagram @jokowi, Rabu (22/3/2023).

Jokowi mencatat, pemerintah setidaknya telah menggelontorkan anggaran senilai Rp 1.036 triliun untuk membangun berbagai infrastruktur di Tanah Papua.

“Pembangunan infrastruktur di Papua telah menghabiskan anggaran yang tidak sedikit. Dari pemerintah pusat, provinsi, kabupaten, dan kota telah keluar Rp 1.036 triliun untuk pembangunan di Papua,” katanya.

Menurut mantan Wali Kota Solo itu, pemerintah telah menyelesaikan pembangunan jalan, jembatan, bandara, hingga pos lintas batas negara di Papua.

5227
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

“Kita membangun Jalan Trans-Papua sepanjang 3.462 kilometer, jalan perbatasan 1.098 kilometer, Jembatan Youtefa 1,3 kilometer, terminal Bandara Domine Eduard Osok di Sorong, dan sebagainya,” ungkap Jokowi.

Jokowi pun meminta masyarakat Papua untuk turut mengawasi pembangunan di Bumi Cenderawasih.

“Oleh sebab itu, saya meminta kepada masyarakat di Tanah Papua untuk mengawal pembangunan di daerah mereka,” kata Jokowi.