BeritaPolitik

Hasyim Asy’ari Resmikan Kantor KPU Provinsi Papua Barat Daya

×

Hasyim Asy’ari Resmikan Kantor KPU Provinsi Papua Barat Daya

Sebarkan artikel ini
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari dan Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat Daya Muhammad Musa'ad saat meresmikan kantor KPU Papua Barat Daya yang ditandai dengan pengguntingan pita. (Foto:Mega/TN)

TEROPONGNEWS.COM,SORONG – Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua Barat Daya diresmikan, Minggu (23/7/2023).

Kantor yang beralamat di jalan Merpati, Remu Utara, Distrik Sorong, Kota Sorong itu diresmikan oleh Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari dan Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat Daya Muhammad Musa’ad yang ditandai dengan pengguntingan pita.

Kantor KPU Papua Barat Daya beralamat di jalan Merpati, Remu Utara, Distrik Sorong, Kota Sorong. (Foto:Mega//TN).

Pada kesempatan tersebut juga Pj Gubernur juga menyerahkan bantuan hibah non penyelenggara Pemilu kepada KPU Papua Barat Daya sebesar Rp3,3 miliar.

Pj. Gubernur Papua Barat Muhammad Musa’ad mengapresiasi jajaran KPU Papua Barat Daya yang yang sudah mendapatkan tempat layak dan representatif untuk kegiatan pelayanan Pemilu.

“Pemerintah provinsi Papua Barat Daya siap bersinergi, mendukung, segala aktivitas kegiatan yang dilakukan oleh KPU karena ini agenda nasional,,”ujarnya.

Sementara itu, Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Provinsi Papua Barat Daya atas dukungannya memberikan fasilitas sarana prasarana untuk mendukung pelaksanaan Pemilu 2024.

“Kami berharap kantor KPU Provinsi Papua Barat Daya menjadi pusat layanan kepemiluan, sehingga siapa saja masyarakat yang ingin mendapatkan layanan kepemiluan semuanya ada di kantor ini,”pungkasnya.

358_PENGUMUMAN-HASIL-PENELITIAN-ADMINISTRASI_PPD