Berita

Hasil Survei SMRC Tunjukan Elektabilitas Ganjar Lebih Unggul dari Prabowo dan Anies

×

Hasil Survei SMRC Tunjukan Elektabilitas Ganjar Lebih Unggul dari Prabowo dan Anies

Sebarkan artikel ini
Hasil Survey SRMC menunjukan elektabilitas Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden ungguli Prabowo dan Anies. (Foto: saifumujani.com).

TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) merilis hasil survey terbaru yang menunjukan elektabilitas Ganjar Pranowo melampaui Prabowo Subianto serta Anies Baswedan.

Tercatat sebanyak 30,4 persen pemilih kritis memilih Gubernur Jawa Tengah itu sebagai bakal calon presiden dalam pesta demokrasi pemilu 2024.

“Dalam survei terakhir para pemilih kritis, Ganjar dipilih oleh 30,4 persenPrabowo 29,5 persen Anies 19,8 persen dan Airlangga 2,9 persen. Sisanya belum menentukan pilihan. Ini mengindikasikan bahwa Ganjar dan Prabowo bersaing ketat di kalangan pemilih kritis sekarang ini,” kata Direktur Riset SMRC, Deni Irvani dalam keterangan resminya dikutip TeropongNews, Sabtu (29/4/2023).

Deni menjelaskan saat ini total pemilih kritis ini secara nasional diperkirakan 80 persen. Karena itu, survei ini tidak mencerminkan populasi pemilih nasional 100 persen dengan mayoritas pemilih tinggal di wilayah perkotaan.

“Mereka umumnya adalah pemilih  kelas menengah bawah ke kelas atas, lebih berpendidikan, dan cenderung tinggal di perkotaan. Mereka juga cenderung lebih bisa memengaruhi opini kelompok pemilih di bawahnya. Total pemilih kritis ini secara nasional diperkirakan 80%. Karena itu, survei ini tidak mencerminkan populasi pemilih nasional 100%,” ujar Deni.

Kendati demikian, Deni menungkapkan elektabilitas Prabowo tidak bisa dianggap remeh sebagai pesaing terkuat Ganjar sebagai bacapres 2024. Sebab, sebagian masyarakat lebih mengenal nama sosok Menteri Pertahanan itu lebih dulu ketimbang Ganjar.

“Ini bisa terjadi karena Prabowo sudah dikenal hampir oleh semua pemilih (95%) sementara Ganjar masih lebih rendah kedikenalannya di kalangan pemilih ini (86%),” pungkasnya.

358_PENGUMUMAN-HASIL-PENELITIAN-ADMINISTRASI_PPD