Berita

Reva, Wanita Yang Korban Kekejaman OTK di Jalan Trans Bintuni-Maybrat Ditemukan Selamat

×

Reva, Wanita Yang Korban Kekejaman OTK di Jalan Trans Bintuni-Maybrat Ditemukan Selamat

Sebarkan artikel ini
Reva, wanita asal kota Sorong yang jadi korban penyerangan di kampung Majnik ditemukan selamat. (Foto:Ist/TN)

TEROPONGNEWS.COM,SORONG – Polda Papua Barat kembali mengupdate perkembangan terkini, pasca kejadian penembakan oleh Orang Tak Dikenal (OTK) terhadap pekerja proyek jalan Teluk Bintuni -Maybrat yang menewaskan 4 warga sipil.

Salah seorang pekerja dari proyek pembangunan jalan Teluk Bintuni – Maybrat telah kembali terselamatkan di Pos TNI Meyerga dari serangan OTK di wilayah Kampung Majnik ke arah Moskona Utara, Minggu (2/10/2022).

Kapolres Teluk Bintuni AKBP Junov Siregar,S.I.K.,M.H. usai dikonfirmasi Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol. Adam Erwindi, S.I.K.,M.H. mengatakan bahwa satu korban bernama Reva yang sempat hilang telah ditemukan selamat.

“Informasi dari Kapolres Teluk Bintuni dan sudah dihubungi oleh Dandim 1806/ Bintuni bahwa saudari Dewi Manise (Reva), yang merupakan juru masak dalam proyek pembangunan jalan Teluk Bintuni – Maybrat sudah di temukan dengan selamat,” ujar Kabid Humas, Minggu (2/10/2022).

Kabid Humas menjelaskan, ditemukannya Reva berawal dari informasi yang diberikan oleh warga Kampung Meyerga ke Pos Meyerga. Di mana menurut warga tersebut, korban selamat dari serangan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

5021
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Mendapat informasi tersebut, selanjutnya Danpos Meyerga langsung memerintahkan agar korban dibawa ke Pos Meyerga untuk mendapatkan pertolongan pertama.

“Setibanya korban di Pos TNI Meyerga, Tenaga kesehatan Pos TNI Meyerga langsung mengecek kondisi korban yang mengalami luka memar disekujur tubuh dan dilutut kaki kanan bengkak yang disebabkan terjatuh saat korban menyelamatkan diri, ” ujar kapolres Bintuni kepada Kabid Humas.