Berita

IDI Manokwari: Cegah Penularan Virus C-19 Dari Pasien ke Tenaga Medis

×

IDI Manokwari: Cegah Penularan Virus C-19 Dari Pasien ke Tenaga Medis

Sebarkan artikel ini
IDI Cabang Manokwari menyerahkan banuan APD kepada Dokter yang melakukan FKTP di Manokwari, Sabtu (4/4). (Abe/TN)

Manokwari,TN- Pandemi infeksi corona virus disease (C-19) menular sangat cepat melalui kontak fisik antar sesasam manusia serta percikan air liur sehingga sangat perlu diperangi bersama.
Semua pihak harus mengambil peran dalam rangka pencegahan virus corona agar tidak memakan korban yang banyak.

Sebagai langkah memerangi virus corona, maka ikatan dokter indonesia (IDI) Cabang Manokwari melakukan pencegahan penularan dari pasien terjangkit virus berbahaya ini ke tenaga medis.

Ketua IDI Cabang Manokwari, Dr Adhe Ismawan kepada media ini melalui pesan singkat whatshappnya, Sabtu (4/4) mengatakan, pencegahan yang dilakukan adalah penyerahan alat pelindung diri (APD) kepada tenaga medis yang masih melakukan pelayanan Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP).

“Dalam rangka mencegah penularan dari pasien ke tenaga medis yang masih melakukan pelayanan di FKTP untuk mencegah menumpuknya pasien di polik RSUD” tulis Dr Adhe Ismawan.

Dia berharap, masyarakat dapat mengikuti semua perintah yang disampaikan pemerintah daerah melalui surat edarannya agar dapat memutus mata rantai penyebaran virus corona di Manokwari dan Papua Barat.

358_PENGUMUMAN-HASIL-PENELITIAN-ADMINISTRASI_PPD