Berita

Agar Warga Tetap Bisa Bekerja, PSHT-YKBM Gandeng IKKS Donasikan 500 Masker

×

Agar Warga Tetap Bisa Bekerja, PSHT-YKBM Gandeng IKKS Donasikan 500 Masker

Sebarkan artikel ini
Perwakilan PSHT Cabang Sorong dan Yayasan Kusuma Bhakti Mandiri, mendonasikan masker untuk warga kabupaten Sorong, yang diserahkan melalui pengurus IKKS. (Foto:Ist/TN)

Aimas, TN – Menyadari tidak semua warga Kabupaten Sorong adalah pegawai kantoran yang bisa mengikuti himbauan Bupati untuk melakukan pekerjaan dari rumah (Work From Home) terkait wabah Covid-19, organisasi pencak silat PSHT Cabang Kabupaten Sorong berkolaborasi dengan Yayasan Kusuma Bhakti Mandiri (YKBM) berinisiatif untuk mendonasikan masker.

Salah satu tujuannya adalah agar masyarakat Kabupaten Sorong yang terpaksa harus keluar rumah untuk mencari penghasilan, tetap bisa melakukan pekerjaannya tanpa meninggalkan protokoler pencegahan penyebaran virus corona.

Sedikitnya ada 500 pcs masker kain yang didonasikan dua lembaga itu. Untuk membagikan kepada masyarakat yang membutuhkan, PSHT dan YKBM, menggandeng group face book IKKS.

“Hari ini kami menyerahkan bantuan ini kepada pengurus IKKS, untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Semoga upaya yang telah kami lakukan ini, dapat memberi manfaat terhadap sesama,” ujar Weli Kurniawan, perwakilan dari PSHT dan YKBM, usai penyerahan bantuan itu ke Ketua IKKS, Donal Rajagukguk, Jumat (10/4/2020).

Pembagian bantuan masker itu sengaja mengandeng pihak lain, agar bisa didistribusikan kepada pihak-pihak yang membutuhkan tanpa mengumpulkan massa.

4989
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

“Tujuan kami memberikan masker ini sebagai bentuk pencegahan penyebaran covid. Kalau kemudian kami bagikan dengan mengumpulkan massa, berarti protokoler pencegahan virus ini dimana kita harus menjaga jarak, tidak berkerumun, tidak bisa dijalankan,” tambahnya.

Donald Rajagukguk menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh PSHT Cabang Sorong dan YKBM. Amanah itu akan diteruskan kepada masyarakat yang membutuhkan, bersamaan dengan kegiatan pembuatan tempat cuci tangan di sejumlah titik di Sorong.

“Kami akan teruskan amanah bantuan ini secepatnya. Ini adalah perlengkapan yang sekarang mulai susah didapatkan, dan sangat dibutuhkan oleh warga,” pungkas Donald. **