Berita

Jumlah Laka Lantas 2022 Meningkat 50 Persen dari 2021

×

Jumlah Laka Lantas 2022 Meningkat 50 Persen dari 2021

Sebarkan artikel ini
Kasat Lantas Polres Merauke, AKP Novindriani. Foto-Getty/TN

TEROPONGNEWS.COM, MERAUKE – Jumlah kecelakaan lalu lintas selama tahun 2022 meningkat 50 persen dari tahun 2021. Peningkatan terjadi karena mobilitas masyarakat meningkat pasca Pandemi Covid-19.

Kasat Lantas Polres Merauke, AKP Novindriani, SIK, MM menyebut, pemicu kecelakaan tertinggi lebih pada kecepatan tinggi, dalam kondisi minuman keras dan mengantuk.

“Ada peningkatan kasus laka lantas di 2022 capai 50 persen,” terang Kasat Lantas Polres Merauke, Rabu (4/1/2023) kepada wartawan.

Dikatakan, kebanyakan pelanggar lebih pada usia produktif, yakni tidak memakai helem, kebut-kebutan dan tidak patuhi rambu-rambu di jalan. Secara data, sejak Januari-Desember 2022 jumlah laka mencapai 278, meninggal dunia 32, luka berat 174, luka ringan 275.

Sementara di tahun 2021, total laka selama setahun 188, meninggal dunia 23, luka berat 97, dan luka ringan 197, lebih rendah dari 2022.

5414
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.