BeritaKesehatan

Luncurkan Transformasi Mutu Layanan, BPJS Kesehatan Siap Beri Pelayanan Optimal Bagi Peserta JKN di Provinsi PBD

×

Luncurkan Transformasi Mutu Layanan, BPJS Kesehatan Siap Beri Pelayanan Optimal Bagi Peserta JKN di Provinsi PBD

Sebarkan artikel ini
peluncuran Transformasi Mutu Layanan di Kantor BPJS Kesehatan Cabang Sorong, Senin (2/10/2023).

TEROPONGNEWS.COM,SORONG – BPJS Kesehatan Cabang Sorong bersama para pemangku kepentingan yang meliputi perwakilan dari Dinas Kesehatan, Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) maupun Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL) di Kota Sorong dan sekitarnya menyaksikan langsung bersama peluncuran Transformasi Mutu Layanan di Kantor BPJS Kesehatan Cabang Sorong, Senin (2/10/2023).

Pps. Kepala BPJS Kesehatan Cabang Sorong, Novianti mengemukakan, seluruh Fasilitas Kesehatan di wilayah Provinsi Papua Barat Daya (PBD) telah terbukti berkomitmen untuk mendukung transformasi mutu layanan.

Hal tersebut dilakukan untuk memberikan pelayanan kesehatan yang optimal bagi seluruh masyarakat termasuk para peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Saat ini seluruh Kabupaten maupun Kota di Provinsi Papua Barat Daya telah meraih predikat Universal Health Coverage (UHC) Non Cut Off, sehingga jika terdapat masyarakat yang belum terdaftar sebagai peserta JKN, maka pemerintah dapat mengakomodir melalui bantuan pemerintah.

“Sinergi kami bersama pemerintah daerah dan fasilitas kesehatan di Provinsi Papua Barat Daya ini sudah jauh lebih meningkat dari sebelumnya. Cukup dengan menunjukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Kartu Keluarga, masyarakat yang telah didaftarkan sebagai peserta JKN, dapat dengan mudah mendapatkan pelayanan di fasilitas kesehatan,” kata Novianti.

5106
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Novianti menambahkan, salah satu wujud dukungan nyata dari transformasi mutu layanan yaitu dengan adanya janji layanan oleh seluruh fasilitas Kesehatan yang telah bekerjasama dengan BPJS Kesehatan.

Selain dengan menerapkan simplifikasi layanan penggunaan NIK sebagai identitas JKN, hal lain yang dilakukan yaitu dengan melakukan penerapan antrean online melalui Aplikasi Mobile JKN, tidak ada diskriminasi kepada pasien JKN hingga tidak adanya iur biaya dalam pelayanan kesehatan.

Pada kesempatan yang sama, Sulce Siwabessy selaku Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Sorong mengungkapkan, pemerintah daerah selalu memberikan dukungan penuh dalam peningkatan mutu layanan kesehatan di Kota Sorong.

Pembentukan tim Mutu layanan Fasilitas Kesehatan yang di monitoring langsung oleh Penjabat Walikota Sorong serta diketuai oleh Sekretaris Daerah Kota Sorong menjadi salah satu wujud nyata. Tim ini bertugas untuk melakukan koordinasi dan monitoring pelayanan kesehatan di Kota Sorong.

“Tim mutu layanan faskes turun langsung ke lapangan untuk mengawal pelayanan kesehatan di Kota Sorong. Salah satu agendanya yaitu supervisi ke fasilitas Kesehatan, sehingga jika terdapat kendala di lapangan bisa segera diketahui dan dicari solusi permasalahannya. Kita juga memiliki grup antar UGD Rumah Sakit untuk berkoordinasi terkait rujukan peserta JKN, sehingga tidak ada lagi peserta JKN merasa tidak terlayani,” ungkap Sulce.

Senada dengan tujuan transformasi layanan, Direktur Rumah Sakit Herlina Sorong, dr. Harry Edison Sihombing, menegaskan pihaknya selalu berupaya memberikan pelayanan kesehatan yang optimal bagi peserta JKN tanpa adanya diskriminasi.

Sebagai informasi, dalam launching tersebut, perwakilan Fasilitas Kesehatan dari Provinisi Papua Barat Daya berhasil membawa pulang penghargaan juara 2, sebagai fasilitas kesehatan berkomitmen dalam kategori Klinik Utama yaitu Klinik Prodens Sorong.