Berita

Hari Sumpah Pemuda, Pesan Bamsoet: Lebih Bijak Menghadapi Isu dan Pemberitaan

×

Hari Sumpah Pemuda, Pesan Bamsoet: Lebih Bijak Menghadapi Isu dan Pemberitaan

Sebarkan artikel ini
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, di Bandung, Jawa Barat, Selasa (25/10/2022).

TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, Jumat (28/10/2022), Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyampaikan beberapa pesan dan harapan.

Bamsoet sapaan akrabnya juga mengucapkan selamat memperingati Hari Sumpah Pemuda, ia berharap agar masyarakat dapat menjadikan peringatan tersebut sebagai perekat persatuan bangsa, dan bersama-sama bangkit melawan pandemi.

“Mengajak seluruh pemuda dan pemudi Indonesia untuk mengisi kemerdekaan dengan mengobarkan semangat membangun dan mengembangkan serta mengedepankan nilai-nilai Pancasila dalam menyatukan keragaman bangsa Indonesia sesuai dengan tema Sumpah Pemuda tahun 2022 bersatu bangun bangsa,” kata Bamsoet melalui pernyataan tertulis kepada wartawan, Jumat (28/10/2022).

Selain itu, dirinya juga meminta pemerintah mengajak seluruh pemuda untuk meresapi makna dari hari Sumpah Pemuda. Karena menurutnya, saat ini cukup banyak pemicu terjadinya perpecahan hanya karena perbedaan kecil, sehingga masyarakat diharapkan lebih bijak dalam menghadapi isu dan pemberitaan yang berkembang.