TEROPONGNEWS.COM, WAISAI – Seluruh umat muslim didunia menyambut Hari Kemenangan dalam melawan hawa dan nafsu selama Bulan Ramadhan 1445 H. Pada malam yang penuh dengan keberkahan malam 1 Syawal 1445 H.
Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati SE mengajak seluruh masyarakat Raja Ampat untuk bersyukur atas rahmat dan hidayah yang diberikan allah swt karena masih di berikan limpahan karunia, kesehatan dan keimanan, sehingga bisa berkumpul malam ini dalam rangka pelepasan pawai takbir menyambut hari raya idul fitri 1445 H.
“Mewakili Pemerintah Kabupaten Raja Ampat dan kelurga secara pribadi, saya menyampaikan selamat merayakan hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H.” ucap Bupati AFU sesaat sebelum melepas peserta yang merayakan malam pawai takbiran di Waisai, Selasa (9/4/2024).
AFU sapaan Bupati Raja Ampat dua periode itu katakan bahwa pawai malam takbiran sudah menjadi budaya seluruh umat muslim di dunia termasuk umat muslim di Kabupaten Raja Ampat.
“Kegiatan ini sudah seperti budaya oleh seluruh umat muslim di seluruh dunia bahwa yang harus di siarkan jemaat takbir, tahlil itu kita harus memenangkan agar dimana akan menandakan bahwa takbir itu sudah dilaksanakan,” kata AFU.
Selanjutnya kata AFU, umat muslim yang merayakan malam pawai takbiran diharapakan memperhatikan arahan Plt Waka Polres Raja Ampat.
“Berdasarkan himbauan Plt. Waka Polres Raja Ampat bersama-sama menjaga keselamatan keluarga yang berada pada kendaraan masing-masing, terutama bagi yang membawa anak-anak harus di perhatikan,” lanjutnya
Sebagai pucuk pimpinan Pemerintah Kabupaten Raja Ampat, AFU berharapa peserta pawai malam takbiran tidak ada yang ugal-ugalan di jalan.
“Dan juga tolong lantas memperhatikan peserta pawai dalam ketertiban sehingga peserta pawai ini tidak ugal ugal-ugalan dalam pawai nantinya sehingga takbiran dapat berjalan dengan baik hingga selesai,” tutup AFU.
Setelah melakukan pawai sebaiknya kita kembali ke rumah masing-masing sehingga besok seluruhnya dapat bertemu kembali saat melaksanakan Sholat Ied berjamaah.
Sekitar pukul 21:40 WIT Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati melepas rombongan Pawai takbiran perayaan Hari Raya Idul Fitri dengan rute star dari halaman masjid Agung Waisai – Pos Lantas – Perumahan 100- PLN – Taman Kantor Bupati – Tugu Perahu/Pos Lantas – Penginapan Imelda – Bundaran DPRD – WTC – Kimindores – Kantor Basarnas – Tugu Selamat Datang – Bundaran Kodim – Finish Masjid Agung Waisai.
Kegiatan tersebut dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat bersama jajarannya, Plt Waka Polres Raja Ampat bersama jajarannya, Dandim 1805 Raja Ampat didampingi Pasi Ops Kodim 1805 Raja Ampat, Danposal Raja Ampat, Kepala Kantor kementrian Agama Kabupaten Raja Ampat, Ketua PHBI Raja Ampat, Imam Mesjig Agung Waisai / Tokoh Agama dan rombongan Takbiran -+1000 orang.