TEROPONGNEWS.COM,SORONG – Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) mengumumkan 5 nama komisioner KPU Provinsi Papua Barat Daya terpilih periode 2023-2028.
Pengumuman itu tertuang dalam surat Nomor 51/Sdm.12-Pu/04/2023 Tentang Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Provinsi Terpilih Pada 20 (Dua Puluh) Provinsi Periode 2023 – 2028. Yang ditandatangani oleh Ketua KPU Pusat Hasyim Asyari tertanggal 20 Mei 2023.
Keputusan KPU RI tersebut berdasarkan uji kepatutan dan kelayakan 5 orang calon komisioner terpilih sedangkan 5 orang masuk dalam daftar tunggu.
Adapun 5 nama calon anggota KPU Provinsi Papua Barat Daya terpilih sebagai berikut:
- Alexander Duwit.
- Andarias Daniel Kambu
- Fatmawati.
- Jefri Obeth Kambu
- Muhamad Gandhi Siradjuddin