Scroll untuk baca artikel
Example 525x600
Example floating
Example floating
Example 728x250
Berita

Bernuansa Nusantara, Lagu Asmalibrasi Menjadi Candu Para Penikmat Musik Tanah Air

×

Bernuansa Nusantara, Lagu Asmalibrasi Menjadi Candu Para Penikmat Musik Tanah Air

Sebarkan artikel ini
Personil dari grup musik Soegi Bornean, Fanny Soegiarto (tengah), Aditya Ilyas (kanan) dan Bagas Prasetyo (kiri). (Foto : ig/@fannysoegi).
Example 468x60

TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Melejitnya single Asmalibrasi racikan band SoegiBornean di YouTube kini menjadi candu pecinta musik Tanah Air. Alunan melodinya mampu dilahap penikmatnya dalam keadaan apapun serta petikan gitar pada awal lagu yang mengedepankan lirik yang menggabungkan bahasa Indonesia, Jawa dan Swahili bisa membuat pendengar dekat dengan budaya Nusantara.

Asmalibrasi sendiri merupakan single SoegiBornean yang dibuat pada tahun 2019. Single tersebut memang mengalami pasang surut. Baru diakhir 2022 lagu ini meledak di aplikasi TikTok.

Example 300x600

Hal yang menarik dalam lagu Asmalibrasi adalah bagian lirik. Vokalis SoegiBornean yang merupakan perempuan keturunan Dayak ini, menjelaskan lirik tersebut banyak menggunakan diksi atau kalimat puitis, seperti “mahligai” dan “sabda diramu”.

Adapun video clip Asmalibrasi milik Soegi Bornean telah di tonton lebih dari 49 Juta orang dan terus meningkat hingga sekarang.

Berkat single Asmalibrasi juga, job panggungan off air SoegiBornean banjir sehingga membuat band ini sering tampil dipanggung besar maupun panggung kecil sekalipun.

Namun, belakangan ini muncul komentar dari warganet tentang lirik lagu Asmara Kalibrasi singkatan dari Asmalibrasi yang dicap “vickynisasi” atau asal nyambung.

Sang vokalis Fanny Soegiarto ikut berkomentar karena lagunya disebut tidak seperti bahasa sastra pada umumnya.

“Thread ini keren, memperluas interpretasi orang-orang tentang lirik Asmalibrasi lewat jalur study. Dari sudut pandangku, sastra sebebas itu walaupun secara linguistik, akademik dan lain-lain pasti banyak cacatnya,” tulis Fanny megomentari thread seorang netizen soal lirik Asmalibrasi.

Tetapi respon positif diberikan oleh komika Arie Kriting terkait lagu Asmaralibrasi. Ia menganggap tidak ada yang salah ataupun mengganjal dalam lagu tersebut.

“Kok banyak yang kurang sreg sama lirik lagu Asmalibrasi ya? Bagian mananya sih yang kayak gak pas itu? Saya sudah dengar beberapa kali nih ampe lihat video liriknya, tapi gak nemu janggalnya apa,” tulis akun Twitter @arie_kriting pada Rabu lalu dikutip TeropongNews, Kamis (23/2/2023).

Berikut lirik lagu Asmalibrasi dari Soegi Bornean silahkan memaknai kata demi kata dalam lagu tersebut.

Asmara telah terkalibrasi frekuensi yang sama
Saatnya ‘tuk mengikat janji merangkum indahnya
Laras rasa nihil ragu
Biar, biarlah merayu di ruang biru
Bias kita jadi taksu gairah kalbu mendayu
Sabda diramu
Jadikan hanya aku satu-satunya
Sang garwa pambage, sang pelipur lara
Nyanyikan ‘ku kidung setia
Jadikan hanya aku satu-satunya
Sang garwa pambage, sang pelipur lara
Nyanyikan ‘ku kidung setia
Kini saatnya merangkai binar asmara
Melebur ‘tuk satukan ego dalam indahnya
Berdansa dalam bahtera mahligai rasa
Merajut ketulusan jiwa
Mengabdi dalam indahnya kalbu
Mengukir ruang renjana selamanya
Jadikan hanya aku satu-satunya
Sang garwa pambage, sang pelipur lara
Nyanyikan ‘ku kidung setia
Jadikan hanya aku satu-satunya
Sang garwa pambage, sang pelipur lara
Nyanyikan ‘ku kidung setia
Berdansa dalam bahtera mahligai rasa
Merajut ketulusan jiwa
Mengabdi dalam indahnya kalbu
Mengukir ruang renjana selamanya
Jadikan hanya aku satu-satunya
Sang garwa pambage, sang pelipur lara
Nyanyikan ‘ku kidung setia
Jadikan hanya aku satu-satunya
Sang garwa pambage, sang pelipur lara
Nyanyikan ‘ku kidung setia
Asmara telah terkalibrasi
Asmara telah terkalibrasi
Dan jadikan ‘ku kidung setia
Asmara telah terkalibrasi
Asmara telah terkalibrasi
Dan jadikan ‘ku kidung setia

Example 300250
Example 120x600