Scroll untuk baca artikel
Example 525x600
Example floating
Example floating
Example 728x250
Berita

Kantor Persiapan Bawaslu PBD Diresmikan

×

Kantor Persiapan Bawaslu PBD Diresmikan

Sebarkan artikel ini
peresmian kantor persiapan Bawaslu PBD ditandai pembukaan selubung papan nama dan pembunyian sirene. (Foto:Mega/TN)
Example 468x60

TEROPONGNEWS.COM,SORONG – Kantor persiapan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Papua Barat Daya yang beralamat di jalan Basuki Rahmat kilometer 12,5 Kota Sorong, Papua Barat Daya diresmikan, Senin (9/1/2023).

Kantor tersebut diresmikan langsung oleh anggota Bawaslu RI Dr. Herwyn J.H. Malonda, M.Pd,M.H. yang ditandai dengan pembukaan selubung papan nama dan pembunyian sirene sebagai tanda resmi beroperasinya Kantor Persiapan Bawaslu Provinsi Papua Barat Daya.

Example 300x600

Anggota Bawaslu RI sekaligus Kordinator Divisi SDMO Diklat Bawaslu RI Dr. Herwyn J. H Malonda M.Pd., M.H, dalam sambutannya mengatakan, walaupun kantor yang baru saja diresmikan ini adalah kantor persiapan, ke depan nantinya juga akan ada kantor Bawaslu yang permanen.

“Kita berharap ini menjadi tempat berkumpul seluruh informasi Bawaslu terkait tugas pengawasan pemilu tahun 2024,”ujarnya.

Ia berharap, kantor-kantor Bawaslu terutama di kantor Bawaslu Provinsi Papua Barat dijadikan sebagai tempat pencari keadilan, agar persoalan diselesaikan di dalam kantor Bawaslu.

“Untuk itu, kami berharap kawan-kawan Bawaslu di Papua Barat Daya menjadikan kantor ini sebagai pusat informasi sekaligus juga nantinya di sini sebagai kerjaan kita untuk melakukan pengawasan dan pencari keadilan, supaya tidak terjadi hal-hal yang terkait dengan di luar koridor hukum pemilu,”ucapnya.

Pada kesempatan yang sama Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Papua Barat Daya Dr. Mohammad Musa’ad Drs., M.Si mengatakan Pemilu bukan hanya tanggung jawab pelaksana pemilu tapi semua pihak.

“Mari kita akan berkolaborasi untuk mensukseskan semuanya. Saya juga pernah ditunjuk sebagai Pelaksana pemilu Papua Barat. Tidak mungkin pemilu bisa berjalan kalau masyarakat tidak berpartisipasi apalagi kita buang-buang uang yang banyak tetapi masyarakat tidak berpartisipasi,”katanya.

Example 300250
Example 120x600