TEROPONGNEWS.COM, SORONG – Teka teki siapa penjabat walikota Sorong yang akan ditunjuk menteri Dalam Negeri pada tanggal 22 Agustus 2022 menggantikan Drs Ec Lambert Jitmau, MM dengan dr. Hj Pahima Iskandar hingga pilkada serentak 2024 mendatang.
Syafruddin Sabonama, Anggota DPRD Kota Sorong dalam status media sosialnya Jumat, (19/8/2022) menuliskan teka- teki tersebut. Wartawan media ini, Sabtu siang (20/8/2022) melalui WhatsApp mengkonfirmasi terkait status tersebut. Konfirmasi itu pun dijawab singkat oleh Ketua Partai PAN Kota Sorong ini.
“Ade kasih naik dek (silahkan dimuat dalam pemberitaan),” Jawabnya siangkat.
Dengan tegas, Syafruddin Sabonama menjelaskan bahwa sampai H-2 DPRD Kota Sorong belum mendapatkan informasi terkait siapa yang menjabat Walikota Sorong dari Menteri Dalam Negeri.
“Sampai hari inipun, DPRD Kota Sorong tidak mendapat informasi apapun terkait siapa dan bagaimana pemerintah pusat menunjuk Penjabat Walikota Sorong,” bebernya.
Padahal Penjabat Walikota Sorong yang nantinya ditempatkan di kota ini adalah mitra kerja DPRD sebagai penyelenggara Pemerintahan hingga 2024 mendatang.
“Kita kini seperti terjebak dalam pemerintahan dan kaidah demokrasi yang gelap gulita. Padahal, Penjabat Walikota yang akan bertugas tanggal 22 Agustus nanti adalah mitra sejati DPRD dalam menjalankan fungsi sebagai penyelenggara pemerintahan di daerah,” ujar Sabon mengakhiri.
Berikut tulisan Syafruddin Sabonama, Anggota DPRD yang juga sebagai Ketua Fraksi Amanat Kesejahteraan Bangsa DPRD Kota Sorong masa Bhakti 2019-2024.
Tanggal 22 Agustus 2022 tersisa 2 hari lagi, Walikota Sorong dan Wakil Walikota Sorong mengakhiri masa jabatannya, namun sampai H -2 ini teka teki siapa yang akan menjadi Penjabat Walikota 2022 – 2024 dengan tahapan seleksinya juga masih misterius,” kata Syafruddin Sabonama, Anggota DPRD Kota Sorong dalam status media sosialnya Jumat, (19/8/2022).