TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Proyek pembangunan kantor cabang Bank BTN di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, resmi dimulai melalui acara groundbreaking beberapa Waktu lalu.
Proyek ini merupakan kolaborasi BUMN antara Bank BTN dan PT Nindya Karya yang dipercaya sebagai penyedia jasa konstruksi.
Acara groundbreaking ini dilakukan di tiga tempat yang berbeda yaitu KC Kelapa Gading Square, KC Kebon Jeruk dan KC Pondok Indah.
Adapun Direktur Operasi 2 Nindya Karya Arif Putranto didampingi Senior Vice President QHSE Dedikasi Firansyah, Vice President Pengembangan Pasar Divisi Gedung Satrio Indrawibowo dan Rani Kardiani selaku Project Manager hadir di tempat utama acara groundbreaking yang berlokasi di KC Kebon Jeruk.
Sementara itu, Vice President Produksi 2 Divisi Gedung Dheni Mahardian dan Vice President Estimating Divisi Gedung Berman hadir di KC Kelapa Gading Square.
Dalam sambutannya, Direktur Operasi 2 Nindya Karya Arif Putranto mengatakan Nindya Karya siap bersinergi bersama Bank BTN dalam membangun negeri.
Arif juga menjelaskan Nindya Karya sebagai BUMN penyedia jasa konstruksi memiliki semangat dan dedikasi tinggi dalam pembangunan serta komitmen untuk mengutamakan mutu kualitas, keamanan & efisiensi waktu.
Adapun proyek ini berlokasi di Jl. Boulevard Barat Raya Kelurahan Kelapa Gading Barat, Kecamatan Kelapa Gading, Kota Jakarta Utara.
Memiliki lahan seluas 2.183 m² dengan luas total bangunan 7.579 m² yang tediri dari 6 lantai dan 2 basement, proyek ini memiliki waktu pelaksanaan 360 hari kalender dan masa pemeliharan 180 hari kalender.
Acara groundbreaking ini diakhiri dengan simbolis penekanan tombol bersama di tiga lokasi yang berbeda, menandai dimulainya tahapan pembangunan konstruksi.
“Dengan dimulainya proyek ini, kedua perusahaan berharap dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi perkembangan ekonomi dan sektor perbankan di Indonesia,” dikutip dari Instagram/@nindyakarya di Jakarta, Rabu (4/12/2024).