TEROPONGNEWS.COM, SORONG-Penjabat Gubernur Papua Barat Daya Dr. Drs. Mohammad Musa’ad, M.Si diwakili Staf Ahli (Sahli) Gubernur Bidang Ekbang Dr. George Yarangga, A.Pi., MM membuka Sosialisasi Satuan Tugas (Satgas) Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) Provinsi Papua Barat Daya.
Kegiatan ini dihadiri oleh para kepala daerah se-Provinsi Papua Barat Daya, para pimpinan OPD, Forkopimda. Dengan mengusung tema, ‘Meningkatkan Integritas dan Efektivitas Pengawasan Terhadap Praktek Pungutan Liar’, yang berlangsung di Vega Hotel Sorong, Rabu (06/11/2024).
Yarangga dalam sambutannya berharap agar seluruh pihak yang terlibat dalam pelayanan publik semakin memahami dampat negatif dari praktik pungli.
Menurutnya, kehadiran Tim Saber Pungli adalah salah satu langkah konkret yang diambil oleh pemerintah dalam menjaga integritas dan profesionalisme di lingkungan birokrasi.
“Peran Tim Saber Pungli sangat penting sebagai pengawas, edukator, sekaligus pemberi solusi atas permasalahan pungutan liar,” ujar Sahli.
Namun, sambung Yarangga, keberhasilan pemberantasan pungli ini tidak hanya bergantung pada tim atau pihak berwenang saja, tetapi juga membutuhkan dukungan dan komitmen dari seluruh elemen masyarakat pemerintah di semua tingkat. serta aparat
“Dengan sosialisasi ini, saya mengajak seluruh peserta untuk benar-benar memanfaatkan kesempatan ini sebagai langkah awal menuju perubahan yang lebih baik, ” Pungkasnya.