TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) akan menggelar kejuaraan panjat tebing duni yang bertempat di Gelora Bung Karno pada 6-7 Mei 2023 mendatang.
Ketua Umum FPTI Yenny Wahid mengatakan pihaknya menargetkan atlet panjat tebing Indonesia bisa menyabet mendali emas dalam ajang bergengsi International Federation Of Sport Climbing (IFSC) seri Jakarta mendatang.
“Kalau FPTI sendiri targetnya atlet kami tetap bisa mempertahankan prestasinya, syukur-syukur bisa All Indonesian Final,” kata Yenny dalam konfrensi pers di Senayan, Jakarta, Jumat (5/5/2023).
Yenny menjelaskan tidak meragukan kemampuan para atlet tanah air yang banyak meraih prestasi dalam kejuaraan panjat tebing dunia. Oleh sebab itu, Yenny yakin kontingen Indonesa mampu menghadiahkan mendali emas bagi Indonesia.
“Kalau enggak bisa yang penting dapat medali, kalau bisa, sih, medali emas tetap,” jelas Yenny.
Adapun penonton dapat menyaksikan ajang IFSC 2023 seri Jakarta di Lot.6 Gelora Bung Karno Jakarta tanpa biaya sepeserpun alias gratis.
Sebagai informasi dalam ajang ini, pemecah rekor dunia dalam kategori speed climbing Veddriq Leonardo akan hadir untuk memperlihatkan kebolehannya dalam menaklukan sirkuit climbing IFSC 2023.