TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Suasana libur lebaran kini masih dirasakan warga DKI Jakarta yang memanfaatkan waktunya untuk pergi berlibur bersama keluarga, salah satu destinasi favorit yang menjadi pilihan adalah kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, Selasa (25/4/2023).
Tercatat hingga pukul 13.00 WIB jumlah pengunjung di kawasan Kota Tua telah mencapai 21.127 pengunjung dengan rincian Domestik 21.019 dan mancanegara sebanyak 108 pengunjung, dilansir dari data resmi petugas di lokasi.
Berdasarkan pantauan TeropongNews, pada pukul 14.30 WIB, pengunjung sudah memadati area dalam Kota Tua. Salah satu destinasi wisata yang di gandrungi adalah Museum Sejarah.
Tak hanya Museum, pengunjung juga memanfaatkan bangunan estetik yang ada di Kota Tua untuk sekedar berfoto bersama keluarga.
Banyak pula pedagang yang menjajakan pernak-pernik khas kota Jakarta di pelataran depan Museum Sejarah.
Momen berbeda juga bisa dirasakan pengunjung untuk menjajal sepeda onthel dengan harga sewa yang relatif murah.
Adapun kawasan wisata Kota Tua mulai beroperasi dari pukul 08.00 hingga 22.00 WIB.