TEROPONGNEWS.COM, MERAUKE – Untuk mendukung digitalisasi pada sektor pendidikan di Indonesia, Pemerintah Pusat telah memberikan bantuan peralatan TIK (Teknologi, Informasi dan Komunikasi) kepada berbagai sekolah di Tanah Air. Salah satu bantuan yang diberikan adalah laptop Chromebook.
Ketika menerima bantuan tersebut, satuan pendidikan perlu melakukan instalasi dan juga mengatur menu pengaturan awal pada Chromebook tersebut. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan pada instalasi dan juga pengaturan awal Chromebook. Chromebook adalah jenis komputer baru yang dirancang untuk membantu Anda menyelesaikan berbagai aktivitas dengan lebih cepat dan lebih mudah. Chromebook menjalankan ChromeOS, sistem operasi dengan penyimpanan cloud, memiliki fitur bawaan terbaik dari Google, serta keamanan berlapis.
Namun, setelah mendapatkan bantuan alat tersebut, kebanyakan kepala sekolah maupun guru di Kabupaten Merauke Provinsi Papua Selatan belum bisa memanfaatkannya dengan baik karena belum memahami pemakaiannya belum lagi kendala lain. Untuk itu, Dinas Pendidikan setempat mendatangkan narasumber untuk mensosialisasikan Teknologi Informasi dan Komunikasi tahun 2022 kepada 83 guru Sekolah Dasar, berlangsung sehari di Halogen Hotel Merauke, Senin (12/12/2022).
“Hari ini kita dari jakarta punya kegiatan untuk meningkatkan SDM pendidikan di Merauke. Kebetulan Dinas Pendidikan di Merauke sudah mendapatkan bantuan peralatan untuk mendukung kemajuan di dunia pendidikan. Kita cenderung lebih kepada memahami permasalahan yang ada di program sebelumnya. Tentunya ada yang sudah berhasil dan ada yang perlu ditingkatkan yang akan kita bahas,” ujar Sutedi selalu Narasumber Sosialisasi TIK.
Kepala Dinas Pendidikan Merauke, Stefanus Kapasiang mengakui bahwa berkaitan dengan TIK ini masih perlu dukungan dari pemerintah pusat agar SDM tenaga pendidik di Merauke lebih maju dalam pemahamannya sehingga mampu mengaplikasikan untuk kebutuhan dunia pendidikan.
Stefanus mengapresiasi para narasumber yang sudah bersedia berbagi pengetahuan kepada kepala sekolah di Merauke. Lebih dari itu, peserta sosialisasi dapat memanfaatkan kesempatan dengan mempelajari dan menyerap ilmu yang dibagikan dan selanjutnya meneruskan kepada sesama tenaga pendidik lainnya.