TEROPONGNEWS.COM, PONTIANAK – Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji bersama Sekretaris Daerah, Harisson memancangkan tonggak pertama pembangunan Gazebo, Senin (21/11/2022), di Halaman Kantor Gubernur setempat.
Dalam kesempatan ini, Gubernur mengapresiasi kepada para pihak yang terlibat dalam pembangunan Gazebo tersebut. Ini merupakan kelengkapan dari taman yang berada di lingkungan kantor Gubernur Kalbar.
“Terima Kasih kepada perusahaan yang berpartisipasi dalam pembangunan ini. Ini seluruhnya dibangun dengan gotong royong perusahaan swasta, dan dimana tempat ini nantinya melengkapi untuk orang-orang yang ingin menjaga kebugaran mereka serta menambah keasrian lingkungan,” ucap H. Sutarmidji.
Gubernur menambahkan, Gazebo ini dibangun tidak hanya untuk Pegawai di lingkungan Kantor Gubernur saja, melainkan juga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat umum.
“Ini bisa dimanfaatkan pegawai dan masyarakat. Pagar Kantor Gubernur ini saya maunya terbuka, sehingga pada hari Jumat, Sabtu dan Minggu masyarakat bisa beraktivitas disini,” tegas Sutarmidji.
Gubernur mengaku, dengan adanya penambahan empat kantor yang akan pindah ke kantor Gubernur nantinya, akan menambah keramaian saat berolahraga.
“Nanti komplek kantor ini akan ramai, karena ada empat kantor yang akan pindah ke belakang menempati bangunan baru. Jadi kegiatan olahraga akan semakin ramai. Pembangunan ini harus betul-betul diperhatikan, karena akan banyak alat-alat untuk fasilitas olahraga dan senam yang cukup berat di sana,” tambah Sutarmidji.