TEROPONGNEWS.COM, TERNATE – Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman mengatakan, Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan perlu disosialisasikan ke masyarakat. Ini dilakukan, agar kehadiran pemerintah dapat memberikan jaminan bahwa krisis ini dapat diatasi dengan cara berkolaborasi.
“Pemkot Ternate akan mengadakan lomba pemanfaatan pekarangan untuk menanam produk pertanian, yang menjadi kebutuhan dasar masyarakat di Kota Ternate,” katanya kepada wartawan, di Ternate, Kamis (25/8/2022).
Yang paling terpenting, sambung Wali Kota, keutuhan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Ternate untuk membaca dan melihat ancaman langsung, terkait dengan krisis pangan harus benar-benar nyata.
Sebelumnya, TPID Kota Ternate telah turun lapangan, dalam rangka melakukan proses peninjauan ke sejumlah pasar di Kota Ternate. Salah satunya adalah ke Pasar Barito, yang berada di Kelurahan Gamalama.
Peninjauan lapangan ini, bukan saja untuk memastikan ketersediaan bahan pokok masyarakat, tetapi juga memantau harga barang di pasar-pasar tradisional.