TEROPONGNEWS.COM, TERNATE – Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman menghadiri Malam Apresiasi dan Penganugerahan Kabupaten/Kota Layak Anak yang digelar di Hotel Novotel Bogor.
Kota Ternate merupakan satu-satunya Kabupaten/Kota di Provinsi Maluku Utara yang di undang oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak untuk menerima Penghargaan secara langsung.
Penghargaan yang diraih oleh Kota Ternate yakni Kota Layak Anak Kategori Nindya yang diserahkan secara langsung oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (PPPA RI), I Gusti Bintang Darmawati Puspayoga kepada Wali Kota Ternate.
Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman mengaku, pencapaian tersebut merupakan hasil kerja keras dari semua pihak, yang berupaya keras dalam usaha-usaha perlindungan anak.
“Ini merupakan bentuk komitmen yang kuat dari Pemerintah Kota yang terus berupaya memberikan layanan terbaik bagi kepentingan terbaik bagi anak,” kata Wali Kota Ternate kepada wartawan, di Ternate, Senin (25/7/2022).
Wali kota juga berharap, pencapaian ini tidak sebatas untuk memperoleh penghargaan semata, tapi juga harus dijadikan inspirasi untuk lebih menjadikan anak sebagai bagian terbaik dari perkembangan pembangunan Kota Ternate.