TEROPONGNEWS.COM, TERNATE – Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel bintang di Maluku Utara pada Agustus 2021 sebesar 50,18 persen, atau naik 21,26 poin, jika dibandingkan juli 2021 yang sebesar 28,92 persen.
Demikian siaran pers Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Maluku Utara (Malut), yang diterima Teropongnews.com, di Ternate, Jumat (8/10/2021).
Rata-rata lama menginap tamu di hotel bintang pada Agustus 2021 adalah sebesar 1,58 hari, naik 0,06 poin, dibanding dengan bulan sebelumnya.
Padahal, TPK hotel bintang di Malut pada Juli 2021 sebesar 28,92 persen, atau turun 14,35 poin bila dibandingkan juni 2021 yang sebesar 43,27 persen.
Rata-rata lama menginap tamu di hotel bintang pada Juli 2021 adalah sebesar 1,52 hari, naik 0,05 poin dibanding dengan bulan sebelumnya.