TEROPONGNEWS.COM, RAJA AMPAT- Pemerintah melaksanakan vaksinasi dosis tiga (Booster) menggunakan vaksin Moderna bagi seluruh tenaga kesehatan (nakes) yang ada di Nusantara, termasuk seluruh nakes di kabupaten Raja Ampat Papua Barat.
Upaya tersebut bertujuan melindungi tenaga kesehatan yang rentan dari penularan C-19, karena beresiko tinggi, berhadapan langsung dengan pasien C-19 atau pasien dengan penyakit menular lainnya.
Kepala dinas Kesehatan kabupaten Raja Ampat, Rahman Putra, S.KM, mengatakan pemerintah daerah, melalui dinas Kesehatan kabupaten Raja Ampat, dalam waktu dekat akan melakukan vaksinasi dosis tiga terhadap para nakes di seluruh Puskesmas di kabupaten Raja Ampat.
“Sesuai anjuran pemerintah, seluruh tenaga kesehatan yang sudah vaksin dosis satu dan dua akan dilanjutkan dengan vaksinasi dosis tiga atau Booster, dengan vaksin Moderna. Maka kami sudah rencanakan untuk melakukan vaksinasi Booster kepada semua nakes yang bertugas di seluruh Puskesmas di Raja Ampat, yang dipusatkan di Puskesmas Waisai,” ujar Rahman Putra kepada media ini, Rabu (22/9/2021).
Dikatakannya, alasan pelaksanaan vaksinasi yang dipusatkan di Puskesmas Waisai, karena perlakuan terhadap vaksin Moderna berbeda dengan vaksin Sinovac dan AstraZeneca, secara fisik vaksin Moderna tidak bisa ada guncangan atau goyangan, mengingat sebagian wilayah Raja Ampat adalah lautan.
“Perlakuan terhadap vaksin Moderna inikan berbeda dengan dua vaksin Covid-19 yang lain, vaksin asal Amerika ini, cukup sensitif tidak bisa ada goyangan atau goncangan. Karena wilayah Raja Ampat ini sebagian besar adalah laut, maka kami mengundang para nakes yang ada di 19 Puskesmas untuk melakukan vaksinasi Booster ini di Waisai, supaya menghindari goncangan laut terhadap vaksin Moderna ini,” jelasnya.
“Kami akan mengatur pelaksanaan vaksin, jadi tidak serentak semua nakes divaksin hari itu juga. Mengingat efek dari vaksin Moderna ini, jadi kami harus istirahatkan nakes selama dua hari. Jadi ganti-gantian, tidak sekaligus semua nakes divaksin atau tidak sekaligus juga semua nakes semuanya ke Waisai, jadi bergiliran, supaya pelayanan di Puskesmas juga jalan,” lanjut Rahman.
Kepala dinas Kesehatan Rahman Putra minta semua tenaga kesehatan di Raja Ampat yang sudah melakukan vaksinasi dosis satu dan dua, supaya segera melakukan vaksinasi dosis tiga atau Booster yang akan dilakukan di Puskesmas Waisai.
“Harapan kami semua nakes di Raja Ampat itu sudah memproteksi diri dalam menghadapi penularan Covid-19. Jadi kemungkinan besar kalau kita sudah divaksin tahap tiga ini, ketika terpapar Covid-19 kemungkinan juga hanya 50 persen saja kita rasakan atau bisa juga tidak. Jadi saya berharap semua nakes harus proaktif mendapatkan vaksinasi dosis tiga atau Booster ini,” terangnya