TEROPONGNEWS.COM, SORONG – PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit (RU) VII Kilang Kasim melaksanakan vaksinasi massal di gedung serbaguna Refinery VII Kasim, Rabu (8/9/2021).
Manager Comunication Relation & CSR RU Kasim, Dodi Yapsenang menjelaskan, kegiatan vaksinasi itu dilakukan guna menekan laju penyebaran Covid-19, terutama di wilayah RU VII Kasim.
“Hari ini, para perwira, mitra kerja serta masyarakat yang ingin ikut di vaksinnasi di sekitar ring 1 perusahaan di persilahkan untuk ikut. Jika ada yang ingin divaksin baik vaksin pertama maupun vaksin ke dua silahkan datang ” ucap Dodi Yapsenang kepada teropongnews.com, Rabu (8/9/2021).
Lebih lanjut dikatakan Dodi, peserta yang divaksin hari ini berjumlah 400 orang yang terdiri dari 350 orang dari pekerja dan mitra, dan 50 orang berasal dari warga sekitar ring 1.
Menurut Dodi, Vaksinasi yang dilakukan Pertamina ini merupakan bagian dari upaya untuk menciptakan lingkungan kerja yang bebas dari COVID-19. Selain itu, kata Dodi, Kegiatan yang digelar sejak pagi itu tidak hanya berfokus pada vaksinasi, tetapi juga sosialisasi ke mitra kerja dan masyarakat untuk tidak takut tentang isu vaksin yang tengah beredar di masyarakat.
Sementara itu, General Manager RU Vll Kilang Kasim, Samsudin mengatakan bahwa masyarakat maupun pekerjaan sangat antusias mengikuti vaksinasi tersebut.
Samsudin berharap, dengan adanya vaksinasi itu mampu menciptakan kekebalan imunnity bagi pekerja dan masyarakat. Sehingga kegiatan operasional disekitar RU VII Kilang Kasim dapat normal kembali.
“Diharapkan dalam kegiatan vaksin yang dilakukan oleh gugus kesehatan Pertamina, vaksin covid terpusat ini dapat terus menjangkau masyarakat luas .Semoga upaya yang sudah kita lakukan, dapat memulihkan keadaan serta memperlancar keberlangsungan operasional kita kedepannya,”pungkasnya.
Untuk diketahui, kegiatan vaksinasi ini bekerjasama bersama medical RU VII dan Dinas Kesehatan Kabupaten Sorong, dengan jenis vaksinnya yang digunakan adalah jenis Astrazeneka.