TEROPONGNEWS.COM,SORONG – Sebanyak 80 anak mengikuti sunatan massal yang diselenggarakan Polres Sorong Kota dalam rangka HUT Bhayangkara ke 75.
Acara Bhakti Kesehatan Khitanan Massal tersebut di gelar di Aula Bhayangkara Dojo, Rabu (30/6/2021), bekerjasama dengan Tim Sunat Modern tanpa jarum suntik Indonesia.
Kapolres Sorong Kota AKBP Ary Nyoto Setiawan S.Ik, MH., mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk sosial dan kepedulian Polres Sorong Kota kepada masyarakat.
“Kegiatan ini dilakukan untuk membuka ruang pemikiran baru kepada masyarakat, bahwa polisi merupakan aparat yang bertugas sebagai pengayom dan pelindung masyarakat, sehingga tidak perlu ditakuti,” ujar Kapolres Sorong Kota.
Menurut Kapolres , dengan adanya kegiatan ini dapat meringankan beban warga yang ingin anaknya disunat. “Ada warga yang mungkin anaknya mau sunat tapi terkendala biaya, tapi bisa terbantu dengan adanya sunatan massal ini karena gratis alias tidak dipungut biaya,”tutup Kapolres.