TEROPONGNEWS COM, SORONG- Gempa bumi dengan magnitudo 6,0 mengguncang Tahuna Kabupaten Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara dan sekitarnya pada Sabtu (10/4/2021) sekitar pukul 16.30 WIB atau pukul 18.30 WIT.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan, pusat gempa atau Episenter gempabumi berada pada koordinat 3.99 LU,124.73 BT 94 km Barat Laut Tahuna Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara, pada kedalaman 295 kilometer.
Sebelumnya, sekitar dua jam yang lalu, di hari yang sama Sabtu (10/4/2021), tepatnya pada pukul 14.25 WIB, terjadi gempa dengan magnitudo 6.7 yang mengguncang Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan, pusat gempa berada di 90 kilometer barat daya Kabupaten Malang.
Berdasarkan hasil monitoring BMKG belum adanya aktifitas gempa susulan.
Menurut BMKG, gempa ini tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.