TEROPONGNEWS.COM, TERNATE – Penjabat (PJ) Wali Kota Ternate, Hasyim Daeng Barang, Senin (22/3/2021), memimpin Apel Gabungan yang dilaksanakan di halaman kantor Wali Kota, di Jalan Revolusi Nomor 1 Ternate.
Dalam arahannya, PJ Walikota Ternate menyampaikan beberapa poin penting, mengenai pelaksanaan kegiatan pemerintahan di lingkup pemerintah Kota Ternate.
Yang pertama, perlu seluruh pegawai ASN dapat meningkatkan lagi kedisiplinan untuk tetap masuk kantor, beberapa pasca pemilihan kemarin dirinya melihat ada sedikit penurunan kedisiplinan masuk kantor pegawai negeri.
Dia meminta pimpinan OPD dapat melaksanakan dan menerapkan kedisiplinan ASN, kendati dalam kondisi pandemi Covid-19.
“Yang kedua, kemarin Alhamdulillah Pak Sekda dan teman-teman OPD telah menyelesaikan pembayaran TPP walaupun baru 20 SKPD. Saya berharap SKPD yang lain dapat segera mungkin untuk memasukkan dokumen permintaan yang belum lengkap, sehingga bisa dibayarkan ke seluruh pegawai di lingkungan Kota ternate,” ujar PJ Walikota Ternate.
Pada poin ketiga menyangkut dengan penetapan Wali Kota terpilih untuk Kota Ternate, PJ Walikota Ternate mengimbau kepada seluruh pegawai untuk tetap menjaga netralitas, profesionalitas dan integritas, agar tidak terpengaruh dan menerima siapapun pemimpin Kota Ternate nantinya.
“Saya ingatkan lagi saya tidak ada program yang mana istilahnya merencanakan visi misi untuk Kota ternate. Saya hanya melanjutkan apa saja pekerjaan dan kegiatan yang kemarin belum terselesaikan, mana saja yang belum selesai, saya bereskan,” tegas PJ Walikota Ternate.
“Kemarin informasi dari BPKAD bahwa beberapa pejabat belum memasukkan LHKPN dan SPT tahunan, saya berharap segera mungkin untuk dapat melaporkan LHKPN dan SPT tahunan tepat waktu, karena apa, itu nantinya akan diperiksa, akan diminta, mengganggu nanti untuk tatib dan lain-lain,” tandas dia.