TEROPONGNEWS.COM, SORONG -Terkait beredarnya yang bertuliskan bahwa hari ini, Selasa (26/1/2021) akan dilaksanakan demo dengan skala besar, Kapolres Sorong Kota, AKBP Ary Nyoto menjamin situasi di Kota Sorong tetap aman dan kondusif.
Sebelumnya, beredar pesan melalui SMS maupun Whatsapp yang berisikan ajakan demo yang akan berlangsung pada pukul 08.00 WIT, Selasa 26 Januari 2020. Dalam ajakannya, si pembuat pesan mengajak massa untuk berkumpul di depan Toko Thio, sebelum akhirnya bertolak ke Kantor DPRD Kota Sorong untuk melalukan aksi demo.
Melalui via Whatsapp, Selasa (26/1), Kapolres mengatakan bahwa anggota kepolisian dan TNI menjamin keamanan dan kamtibmas di Kota Sorong. Oleh karena itu ia meminta masyarakat Kota Sorong untuk tetap tenang dan beraktivitas seperti biasa.
Kapolres juga meminta agar masyarakat Kota Sorong tidak terprovokasi oleh pihak manapun, mengingat isu rasisme yang dalam seminggu belakang santer beredar sudah ditangani oleh pihak yang berwenang.
“Kami menghimbau agar masyarakat tetap tenang serta menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, jangan mudah terprovokasi, karena permasalahan rasisme tersebut sudah ditindak lanjuti dengan proses hukum olehpihak yang berwenang,” tuntas kapolres.