TEROPONGNEWS.COM, TERNATE – Personil Polsek Ternate Utara berhasil menyita dan mengamankan puluhan botol minuman keras jenis bir di Pelabuhan Dufa-Duda Kota Ternate. Puluhan miras ini diduga berasal dari Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat (Halbar).
“Rincian, Bir Guines sebanyak 24 botol dan Bir Bintang sebanyak 24 kaleng. Semua barang bukti ini telah kami amankan,” ungkap Kapolsek Ternate Utara, IPTU Joni Aryanto kepada wartawan, di ruang kerjanya, Rabu (29/7).
Pihaknya, kata Kapolsek berhasil mengamankan minuman keras ini berdasarkan informasi dari warga di Jailolo, jika ada barang yang dititipkan, untuk kemudian dibawa ke Kota Ternate. Warga menduga, barang yang dititip tersebut adalah minuman keras.
“Kami langsung menuju ke Tempat Kejadian Perkara (TKP), setelah mendapat informasi tersebut. Kami langsung memeriksa setiap speedboat yang masuk dari Jailolo,” katanya.
Dan benar saja, setelah memeriksa satu per satu speedboat yang masuk di Pelabuhan Dufa-Duda Kota Ternate, kata Kapolsek, pihaknya berhasil menemukan karton berisi minuman keras tersebut, di salah satu speedboat.
“Barang bukti berupa minuman keras itu telah kami sita, dan amankan di Polsek Ternate Utara untuk diproses lebih lanjut,” tandas Kapolsek.