Wabup Talaud Serahkan Bantuan Bencana di Desa Rusoh

Penyerahan bantuan oleh Wakil Bupati kepada masyarakat Desa Rusoh, Minggu (17/5). Foto-Jun/TN

Talaud, TN – Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Kepulauan Talaud, Moktar Arunde Parapaga menyerahkan bantuan bencana abrasi pantai bagi masyarakat terdampak, di Desa Rusoh, Kecamatan Beo Selatan, Minggu (17/5).

Kedatangan wabup di Rusoh, disambut baik pemerintah desa dan para tokoh adat di sana.

Dalam sambutannya, Wabup menyampaikan salam dari Bupati dr. Elly Engelbert Lasut, ME yang tak bisa hadir dalam acara penyerahan bantuan tersebut.

Menurut Wabup, bantuan ini tersalurkan karena beberapa waktu lalu dirinya berkunjung ke desa-desa dan dia baru mengetahui bahwa di Rusoh ada pula abrasi pantai.

“Bencana seperti ini datang dalam perubahan alam yang tidak kita ketahui. Kita perlu tahu, bahwa hari ke hari, bulan ke bulan dan tahun ke tahun, akan terjadi kikisan pantai yang membuat tepi pantainya bergeser, sehingga terjadi abrasi pantai dan mengancam pemukiman warga,” ujar Wabup.

Tahun ini, sambung dia, sedianya pemerintah daerah telah menganggarkan penanggulangan bencana abrasi pantai. Namun karena pandemi corona, kata wabup, semua program APBD digeser dulu.

“Masyarakat Desa Rusoh tak perlu kawathir, kami sudah meminta izin kepada gubernur dan instansi terkait untuk membuat pembendung abrasi di sini. Sedianya bencana ini adalah tanggungjawab pemerintah pusat, namun kami sudah berkoordinasi untuk secepat mungkin ditangani pemerintah daerah,” imbuhnya.

Karenanya, Wabup berharap, agar masyarakat dapat bersabar hingga pandemi selesai dan pemerintah bisa membangun talud penghadang abrasi.

Sementara itu, Kepala Desa Rusoh, Darwin Saluan menyampaikan rasa terima kasihnya mewakili masyarakat, kepada bupati dan wakil bupati yang telah memperhatikan masyarakat terdampak bencana.

“Kami masyarakat Desa Rusoh mengucapkan apresiasi dan terima kasih atas kepedulian dan perhatian bupati dan wakil bupati,” singkatnya.

Pantauan media ini, bantuan berupa bahan makanan cepat saji, perlengkapan sekolah, serta alas tidur diserahkan wabup yang didampingi
Asisten I, Kabid Bencana dan Kabag Humas Pemkab Talaud dan diterima oleh kepala desa beserta para perangkatnya.