Berita

Usai Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-76, Bupati dan Wabup Raja Ampat Serahkan Tanda Penghormatan kepada ASN

×

Usai Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-76, Bupati dan Wabup Raja Ampat Serahkan Tanda Penghormatan kepada ASN

Sebarkan artikel ini
Bupati Raja Ampat ketika bertindak sebagai Inspektur Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-76 di halaman kantor bupati Raja Ampat. Foto Aken/ TN.

TEROPONGNEWS.COM, RAJA AMPAT- Bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati (AFU) usai bertindak sebagai Inspektur Upacara hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 di lapangan apel kantor bupati Raja Ampat, Rabu (17/8/2021) kemarin, berkesempatan menyerahkan piagam penghargaan tanda penghormatan Satya Lencana Karya bagi pejabat dan ASN yang telah mengabdi selama 10 hingga 30 tahun Sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).

1500
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati, SE, sematkan tanda kehormatan Satya lencana karya kepada Sekda Raja Ampat, Dr. Yusup Salim, M.Si. foto Aken/TN.

“Penganugerahan ini merupakan peristiwa membanggakan yang patut disyukuri dan disambut sukacita para ASN, mengingat ASN penerima penghargaan ini dinilai telah menunjukkan kesetiaan, kejujuran, kecakapan, kedisiplinan, dan pengabdiannya kepada bangsa dan negara,” ujar bupati Abdul Faris Umlati, Kamis (18/8/2021).

Wakil bupati Raja Ampat, Orideko I. Burdam, S.Ip, MM, M.Ec.Dev, menyamatkan tanda kehormatan Satya lencana karya kepada Kabag Perlengkapan. Foto Aken/TN.

ASN pemkab Raja Ampat yang dianugerahi tanda kehormatan tersebut diharapkan dapat terus meningkatkan kapasitas dan semangat pengabdian dalam menjalankan setiap tugasnya, serta menjadi teladan bagi ASN lainnya, sehingga dapat mendorong kinerja instansi dan pelayanan publik kepada masyarakat agar semakin bagus ke depan, demi mewujudkan Raja Ampat yang lebih baik.

Penyerahan piagam penghargaan tanda kehormatan Satya Lencana Karya tersebut, diserahkan bupati AFU bersama wakil bupati Orideko I Burdam, Dandim 1805/Raja Ampat dan Kapolres Raja Ampat, sekaligus menyerahkan Jaminan Kematian dari BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan kepada masyarakat yang berhak menerimanya.

Pada kesempatan itu, bupati Faris Umlati menyematkan secara simbolis tanda kehormatan Satya Lencana Karya Satya kepada Sekretaris Daerah, Dr.Yusup Salim, M.Si, sebagai pejabat utama di lingkungan Pemkab Raja Ampat dan diikuti oleh wakil bupati, Orideko Burdam, bersama Dandim 1805/Raja Ampat dan Kapolres Raja Ampat.