Telaga Syafa’at Pilihan Tepat Berwisata Bersama Keluarga di Kabupaten Sorong

TEROPONGNEWS.COM, AIMAS- Sejak tahun 2018 lalu, tempat rekreasi Telaga Syafa’at, di jalan Nusa Indah kelurahan Mariyai, distrik Mariat kabupaten Sorong, hanyalah semak rumput dengan lokasi yang berawa.

Kini tanah seluas kurang lebih setengah hektare ini, telah berubah menjadi objek wisata taman rekreasi, hiasan bunga nan elok dan permai yang sering digunakan sebagai tempat pemotretan bagi pengunjung yang datang untuk menikmati tempat rekreasi yang berada tak jauh dari kantor Polsek Aimas itu.

Banyak ornamen dan titik-titik yang indah untuk berswafoto dengan latar belakang bunga buatan berbentuk love yang berwarna warni. Selain itu pula terdapat dua kolam permandian yang bisa untuk orang dewasa maupun anak-anak.

Pemilik tempat rekreasi Telaga Syafa’at, Ana Ismaulana Syafa’at, mengaku dirinya harus bertatih-tatih membangun tempat tersebut sedikit demi sedikit, sampai akhirnya dapat menikmati hasilnya hingga saat ini, meski pun masih banyak lagi yang harus selesaikan di lokasi wisata tersebut.

“Objek wisata rekreasi ini saya buat bermodalkan kreatifitas semata, yang tadinya lakasi ini masih dipenuhi rawa dan semak rumput, sedikit demi sedikit lahan ini saya buka, lalu membuatnya sebagai tempat rekreasi, dan syukur alhamdulilah jadinya seperti ini, yang bapa lihat,” ujar Ana, pemilik Telaga Syafa’at, Minggu (17/10/2021).

Menariknya dari setiap ornamen bunga berbentuk love di Telaga Syafa,at itu, ternyata dibuat dari sampah plastik berupa botol air mineral dan botol-botol plastik bekas yang dikumpulkan lalu kemudian diolah menjadi sebuah kreatifitas kerajinan tangan yang menarik dan sederhana, namun dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.

“Saya biasanya menyebutkan tempat ini, sebagai telaga sederhana. Karna apa, setiap ornamen yang ada ini, dibuat dari sampah plastik, berupa botol air mineral dan botol-botol plastik yang lainnya. Modal kreatif saja, kalau seandainya saya harus membeli bunga yang sudah jadi atau bunga yang paten, tentunya harus membutuhkan biaya yang besar. Setelah saya mendapatkan ide untuk membuat bunga dari botol bekas air mineral, sejak itu saya mulai mengumpulkan botol-botol bekas itu, dan ternyata memang kelihatannya sederhana, namun manfaatnya cukup besar,” imbuhnya.

Diakuinya, selama pandemi covid-19, dirinya harus “kucing-kucingan” dengan Satpol PP atau pun dari pihak Kepolisian yang melakukan pengawasan, guna menghindari keramaian saat pandemi covid-19.

Telaga Syafa’at merupakan salah satu objek wisata menarik bersama keluarga yang mudah dijangkau tempatnya, maupun terjangkau juga harganya.

Untuk masuk dan menikmati keindahan lokasi wisata tersebut, pengunjung hanya dapat melunasi biaya masuk per kepala sebesar Rp20 ribu. Jika anda tidak pingin berenang di kolam, anda juga bisa berkaraoke ria bersama keluarga ataupun teman dengan harga Rp15 ribu per jamnya.

Telaga Syafa’at menyediakan fasilitas yang memanjakan pengunjung, seperti objek swafoto, cocok untuk foto parawedding, kolam permandian, mini kafe, serta menyediakan berbagai macam menu makanan.

Jika anda ingin rekreasi bersama keluarga, Telaga Syafa’at adalah pilihan yang tepat, dan memanjakan pengunjung dengan berbagai ornamen-ornamen berwarna-warni.