DPW PSI Papua Barat Daya saat memberikan keterangan pers. (Foto:Mega/TN)

TEROPONGNEWS.COM,SORONG – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Soldaritas Indonesia (PSI) Papua Barat Daya mendaftarkan Bacalegnya ke KPU Papua Barat Daya, Mingguu (15/5/2023).

Jumlah Bacaleg yang didaftarkan sebanyak 35 orang dengan keterwakilan 30 persen perempuan untuk di 5 kabupaten dan 1 kota di Papua Barat Daya.

ketua DPW PSI Papua Barat Daya, Indra Thegar dalam keterrangan persnya menyampaikan bahwa berkas pendaftaran Bacalegnya terima diterima oleh KPU Papua Barat Daya.

“Untuk seluruh masyarakat se-Provinsi Papua Barat Daya, sudah waktunya untuk regenerasi,. Untuk teman-teman, saudara, teman, dan alumni yang berada di Provinsi Papua Barat Daya kami meminta dukungan dan memohon agar memberikan ruang kepada anak muda, agar bisa terlibat di ruang legislatif,”jelasnya.

Ia meyakini, PSI yang banyak diisi oleh kader muda itu yakin akan menang pada kontestasi Pemilu 2024.

“Target kami adalah satu fraksi, masih kami rahasiakan di wilayah mana. Yang jelas kami harapkan semua masyarakat mendukung PSI di tingkat kota Kabupaten maupun provinsi. Komitmen kami di 2024 menang pasti menang,”tutupnya.