Berita

Saputra: Relokasi Pedagang Kuliner Sesuai Kesepakatan Bersama Pemkot Ternate

×

Saputra: Relokasi Pedagang Kuliner Sesuai Kesepakatan Bersama Pemkot Ternate

Sebarkan artikel ini
Pembersihan kawasan belakang Jatiland Mall, untuk ditata oleh Pemkot Ternate. Foto-Ist/TN

TEROPONGNEWS.COM, TERNATE – Koordinator Pedagang Kuliner Jatiland Mall, Dedi Saputra mengaku, relokasi pedagang di kawasan belakang Jatiland Mall sesuai dengan kesepakatan antara pedagang dan dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate.

1560
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

“Jadi sebelumnya kita sudah melakukan rapat bersama dengan Pemkot Ternate, dan dalam rapat itu telah disepakati, bahwa pedagang kuliner akan dipindahkan sementara, hingga proses penataan selesai dilakukan, maka pedagang kuliner akan dikembalikan lagi ke lokasi semula,” ungkap Saputra kepada wartawan, di Ternate, Senin (10/10/2022).

Menurut penjelasan pihak Pemkot Ternate, lanjut dia, proses penataan kawasan kuliner di belakang Jatiland Mall akan berlangsung selama tiga bulan.

Sehingga, kata dia, di penghujung tahun 2022 atau di awal tahun 2023, pedagang kuliner sudah bisa kembali menempati kawasan pusat kuliner yang berlokasi di belakang Mall Jatiland.

Lebih lanjut Saputra menambahkan, jika seluruh pedagang jajanan seperti pisang goreng, terang bulan, maupun pisang lumpur akan direlokasikan ke kawasan Benteng Orange.

“Sedangkan pedagang warung seperti lalapan, sate dan ayam goreng, dipindahkan ke lokasi Pasar Kota Baru. Tapi Ada sekitar 20 warung makan yang istirahat atau memilih untuk tidak berdagang,” tandas Saputra.

Untuk diketahui, puluhan pedagang kuliner yang sebelumnya menempati kawasan belakang Jatiland Mall, mulai Minggu (9/10/2022), resmi menempati sekitar kawasan Taman Film di Benteng Oranje, Kelurahan Gamalama, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, dan Pasar Kota Baru.