Berita

Robert Kardinal Ajak Mahasiswa Unimuda Sorong Kembangkan Potensi Olahraga

×

Robert Kardinal Ajak Mahasiswa Unimuda Sorong Kembangkan Potensi Olahraga

Sebarkan artikel ini
Anggota Komisii X DPR RI, Robert Kardinal saat berfoto dengan mahasiswaa Unimuda Sorong. (Foto:Mega/TN)

TEROPONGNEWS.COM,SORONG – Anggota Komisi X DPR RI, Robert Joppye Kardinal menyerahkan bantuan berupa 1.500 baju olahraga untuk Universitas Pendidikan Muhammadiyah (Unimuda) Sorong.

Penyerahan bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Robert Kardinal kepada perwakilan mahasiswa Unimuda Sorong dengan disaksikan oleh Rektor Unimuda Sorong, Rustamadji di aula Unimuda Sorong, Kamis (15/12/2022).

Pada kesempatan tersebut, Robert Kardinal menjelaskan bahwa baju olahraga itu diberikan guna meningkatkan semangat mahasiswa terutama di bidang olahraga.

2398
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

“Pada waktu Masa Ta’aruf Mahasiswa (Matras) kemarin kan saya janjikan kaos olahraga. Hanya selembar kaos tapi itu untuk memotivasi mereka, bagaimana mereka bisa rajin berolahraga dan berprestasi di bidang tersebut “ucapnya.

Ia melihat, olahraga di Papua potensi calon atletnya sangat menjanjikan, sehingga ia terus memotivasi mahasiswa untuk terus berolahraga.

Apalagi, pelaksanaan Pekan Olahraga nasional (PON) XX Papua beberapa waktu lalu telah membawa dampak positif untuk perkembangan Wilayah Timur.

“Jadi pak Menpora dan komisi X akan membuat rancangan untuk olahraga antar provinsi Melanesia (Papua, Maluku, NTT) dan negara-negara Melanesia agar potensi olahraga lainnya semakin berkembang,pungkasnya.