Berita

Perdana, Beras Merauke Dikirim Melalui Tol Laut Lintas Papua

×

Perdana, Beras Merauke Dikirim Melalui Tol Laut Lintas Papua

Sebarkan artikel ini
Pengguntingan pita dan pelepasan balon untuk pengiriman beras melalui tol laut lintas Papua di Pelabuhan Laut Merauke. Foto-Getty/TN

TEROPONGNEWS.COM, MERAUKE – Setelah dibukanya tol laut lintas daerah di Papua oleh pemerintah pusat, kini pengiriman hasil pertanian antara wilayah di Papua semakin mudah.

1404
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Seperti halnya dengan pengiriman ratusan ton beras dari Kabupaten Merauke, perdana dilakukan melalui tol laut menuju wilayah Kokas, Sorong dan Depapre/Jayapura, Kamis (14/01/2021) di Pelabuhan Merauke.

Beras Merauke diangkut oleh Kapal KM. Logistik 2 dengan rincian, untuk Kokas 1 kontainer isi beras 24 ton, sedangkan Sorong 2 kontainer masing-masing berisi beras 24 ton dan kecap 12 ton. Kemudian untuk Depapre/Jayapura, beras Bulog 400 ton, beras milik Pak Manulang (dari Aliansi Petani Beras Merauke) 50 ton sehingga total
menjadi 450 ton.

Kapal yang mengangkut beras dari Merauke. Foto Geety.

“Total kesluruhan 20 kontainer beras dan 1 kontainer kecap diangkut ke tiga wilayah di Papua, yakni Kokas, Sorong dan Jayapura,” ucap Kepala KSOP Merauke, Turki R. Sully dalam pelepasan ratusan ton beras di Pelabuhan Laut Merauke.

Kesempatan yang sama Wakil Bupati Merauke, Sularso menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang sudah berupaya dan bekerja sama sehingga tol laut bisa berjalan untuk peningkatan ekonomi di Merauke khusus bidang pertanian. Juga penghargaan disampaikan kepada Pempus yang memberikan kemudahan untuk adanya tol laut lintas Papua.

“Di tengah Pandemi Covid-19, pemerintah secara serius meninggatkan ekonomi dengan mengoptimalkan seluruh potensi yang kita miliki. Kami punya keinginan seluruh potensi pertanian di Merauke bisa memenuhi kebutuhan di daerah lain di Papua,” pungkas Sularso.

Secara umum, program tol laut telah melakukan pengiriman dua kali. Pertama untuk ke luar Papua dan kedua untuk lintas Papua.

“Mudah-mudahan dengan kemudahan lewat tol laut akan meningkatkan produktifitas hasil pertanian maupun perikanan dan perkebunan di Merauke untuk dapat diekspor keluar,” tutup Sularso.