Berita

Pemkot Ternate Gelar Upacara Peringati HAJAT ke-772

×

Pemkot Ternate Gelar Upacara Peringati HAJAT ke-772

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman bertindak sebagai Inspektur Upacara, dalam rangka peringatan Hari Jadi Ternate (HAJAT) ke-772 Tahun 2022, Kamis (29/12/2022), yang berlangsung di halaman Kantor Wali Kota Ternate, jalan Revolusi nomor 1. Foto-Ist/TN

TEROPONGNEWS.COM, TERNATE – Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate menggelar upacara peringatan Hari Jadi Ternate (HAJAT) ke-772 Tahun 2022, Kamis (29/12/2022), yang berlangsung di halaman Kantor Wali Kota Ternate, jalan Revolusi nomor 1. Seluruh peserta upacara menggunakan baju adat dan bahasa daerah Ternate.

Hari Jadi Ternate ke-772 Tahun 2022 mengangkat tema “Berkolaborasi Kreatif dan Inovatif Menuju Pemulihan Ekonomi”. Sementara penggunaan pakaian adat dan bahasa daerah Ternate, menunjukan komitmen Pemerintah Kota Ternate, untuk terus melestarikan budaya Ternate.

Pada Upacara peringatan HAJAT ke-772 ini, Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman bertindak sebagai Inspektur Upacara, sedangkan pemimpin upacara, yakni Camat Pulau Hiri, Irwan Bakar.

3136
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Upacara tersebut dihadiri oleh Forkopimda Kota Ternate, Sekretaris Daerah Kota Ternate Dr. Jusuf Sunya, ME., Ketua TP PKK Kota Ternate Ny. Marliza M. Tauhid, Wakil Ketua 1 TP PKK Ny. Lily Jasri, Ketua DWP Kota Ternate Ny. Nurjana K. Jusuf Sunya, Para Pimpinan Organisasi Perempuan di Kota Ternate, Para Asisten, Staf Ahli, dan Para Kepala OPD, serta diikuti oleh Para ASN di lingkup Pemerintah Kota Ternate.

Usai upacara Wali Kota Ternate menyerahkan penghargaan kepada OPD yang masuk nominasi penilaian Innovative Government award (IGA) Kota Ternate Tahun 2022 yakni, yang pertama Dinas Kesehatan dengan Ojek Kesling Kota Ternate (Operator Jamban Edukatif dan Kreatif) Kesling Kota dan Strategi Akselerasi Gerakan DOTI SEHAT (Dapati, Obati, Sembuh dan Sehat), yang kedua Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dengan TITIAN (Ternate Impian Tiap Anak) serta yang ketiga yaitu Satpol PP dengan To’Lapor (Torang Layani Ngoni Pe Laporan).

Selanjutnya, diserahkan juga penghargaan untuk sekolah Adiwiyata Kota Ternate, yakni SMPN 2 Ternate sebagai juara pertama dan SMPN 13 Kota Ternate sebagai juara 2.

Selain itu, Wali Kota juga memberikan bantuan sosial pembayaran rekening listrik, dan bantuan sosial usaha ekonomi produktif berupa peralatan produksi rumahan kepada keluarga penerima manfaat. Upacara tersebut juga diramaikan dengan tarian kolosal daerah.