Berita

Pembangunan Dua Ruang Tunggu Pelabuhan di Ternate Ini Bersumber dari DAK

×

Pembangunan Dua Ruang Tunggu Pelabuhan di Ternate Ini Bersumber dari DAK

Sebarkan artikel ini
Ruang tunggu Pelabuhan Sultan Mudaffar Syah II Kota Ternate. Foto-Ist/TN

TEROPONGNEWS.COM, TERNATE – Sekretaris Dinas Perhubungan Kota Ternate, Mochtar Hasyim mengungkapkan, Ruang Tunggu Pelabuhan Sultan Mudaffar Syah II dan Terminal Dufa-dufa Kota Ternate bersumber dari anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) Dinas Perhubungan Kota Ternate tahun anggaran 2022.

“Pelaksanannya terhitung sejak 15 Juli 2022, dan alhamdulillah bisa selesai pada 120 hari Kalender dengan anggaran sebesar Rp.2.600.000.000 dengan item pengerjaan yang pertama pada sektor penerangan dermaga (lampu) di 5 titik, dan juga pemasangan fender dermaga sebanyak 7 buah, pengaspalan jalan area terminal, rehabilitasi gedung terminal, dan ruang tunggu terminal, dan kantor para petugas pelabuhan,” ujar Hasyim kepada wartawan, di Ternate, Jumat (6/1/2023).

Dia berharap, pelabuhan ini bisa menghubungkan pelayaran di Wilayah Utara Provinsi Maluku Utara, yakni Kabupaten Halmahera Barat, Halmahera Utara, dan Pulau Morotai.

“Hal ini tentunya akan meningkatkatkan sektor ekonomi, khususnya pada sektor transportasi laut. Semoga usai diresmikan oleh Wali Kota Ternate beberapa hari lalu, akan menjadi sentra ekonomi baru, di Kecamatan Ternate Utara,” harap Hasyim.