Berita

Kunjungi Raja Ampat, Menparekraf Tinjau Sejumlah Spot Wisata, Ini Agendanya !

×

Kunjungi Raja Ampat, Menparekraf Tinjau Sejumlah Spot Wisata, Ini Agendanya !

Sebarkan artikel ini
Menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, ketika di sambut tarian Papua di Sorong. Foto humas kota Sorong.

TEROPONGNEWS.COM, RAJA AMPAT- Menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia, Sandiaga Uno, dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja ke kabupaten Raja Ampat untuk meninjau sejumlah agenda terkait pariwisata dan ekonomi kreatif pada Selasa dan Rabu 26-27 Oktober 2021.

1408
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Berdasarkan agendanya, Sandiaga Uno dijadwalkan hari ini Selasa (26/10/2021) tiba di bandara DEO Sorong dari Kaimana Papua Barat langsung menuju Raja Ampat, sebelumnya ia bersama rombongan menyempatkan diri untuk virtual conference sekaligus makan siang di Marina resto Sorong.

Usai makan siang, sang menteri bersama rombongan bertolak menuju Raja Ampat, langsung meninjau spot wisata selam di Cape Kri dan Yenkbuba, setelah itu menuju Waisai ikuti jamuan makan malam serta ngobrol santai bersama para pelaku wisata ekonomi kreatif di AFU risort.

Pada Rabu esok (27/10/2021) sang menteri awali agendanya dengan penyerahan CHSE hotel sekaligus meninjau sentra vaksin kolaborasi Antis dan BNI, selanjutnya melanjutkan perjalanan menuju kampung wisata Arborek/ Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI).

Pada acara Anugerah Desa Wisata Indonesia, akan dilakukan penanaman coral, snorkling dan berakhir di kampung Mioskun untuk meninjau lokasi snorkling, sebelum balik kanan (kembali) menuju Sorong untuk melanjutkan kunjungannya di Ambon Maluku.