Berita

Konsultasi Publik SPP Kembali Digelar di Merauke

×

Konsultasi Publik SPP Kembali Digelar di Merauke

Sebarkan artikel ini
Konsultasi Publik Standar Pelayanan Publik di Kabupaten Merauke. Foto-Getty/TN

TEROPONGNEWS.COM, MERAUKE – Bagian Organisasi Setda Kabupaten Merauke menyelenggarakan kegiatan konsultasi publik standar pelayanan publik (SPP) di Kabupaten Merauke.

1475
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Melibatkan lima instansi yang pelayanannya berhubungan langsung dengan masyarakat, yakni, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, RSUD, DPM PTSP, Polres Merauke dan Samsat. Diikuti peserta terdiri dari tokoh pemuda, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh perempuan dan mahasiswa.

“Tujuannya, untuk menyerap aspirasi masyarakat atau stakeholder sekaligus rujukan bagi penilaian akuntabilitas dan outcome unit penyelenggara pelayanan publik di Merauke,” ucap Ketua Panitia, Fransiskus Kamijai di Auditorium Kantor Bupati Merauke, Kamis (19/11/2020).

Penjabat Sekda Merauke, Ruslan Ramli dalam arahannya mengatakan kegiatan ini harus memberi dampak dalam peningkatan pelayanan publik pada instansi terkait di Kabupaten Merauke.

Baik dari cara memperlakukan pengguna layanan, ketersediaan fasilitas, maupun memberikan kepusan kepada masyarakat. Ruslan mengharapkan perlu ada inovasi baru yang dimunculkan oleh penyelenggara dalam mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik.

“Kita harus punya terobosan dalam pelayanan kita. Untuk itu harus ada komunikasi dan interaksi yang baik dengan semua pihak,” ajak Ramli.

Kegiatan diakhiri dengan penandatanganan berita acara konsultasi publik SPP Kabupaten Merauke.