Berita

Hakim Terjerat Korupsi, MPR: MA Harus Komitmen dan Tegas

×

Hakim Terjerat Korupsi, MPR: MA Harus Komitmen dan Tegas

Sebarkan artikel ini
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, di Jakarta, Minggu (30/10/2022).

TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menanggapi banyaknya hakim yang terjerat kasus korupsi. Menurutnya, perlu ada langkah konkret untuk menindak hal itu.

Diketahui, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang mengungkapkan bahwa per Oktober 2022, hakim menjadi aparat penegak hukum/APH yang paling banyak terjerat kasus korupsi, dengan total sebanyak 25 orang hakim.

“Meminta pemerintah bersama Mahkamah Agung/MA, berkomitmen dan bersikap tegas untuk memberantas korupsi di lembaga peradilan, utamanya bagi hakim di seluruh tingkat peradilan,” kata Bamsoet sapaan akrabnya, kepada wartawan, Rabu (16/11/2022).

Oleh karena itu, menurutnya, pemerintah harus menetapkan standar moral yang tinggi bagi hakim, agar ke depannya tidak ada lagi kasus korupsi yang melibatkan APH dan dapat ditekan hingga nol kasus/zero case.

Selain itu, dirinya meminta agar pemerintah menyusun dan melaksanakan program dan upaya jangka menengah dan jangka panjang guna membentuk peradilan yang baik dan berintegritas, serta terus memonitor perilaku APH.

4961
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

“Khususnya hakim, diantaranya dengan melakukan pembinaan, guna mencegah APH terjerat dan melakukan tindak korupsi,” ucap dia.

Ia menegaskan, aparat penegak hukum harus tetap menegakkan keadilan dan tegas dalam memberikan sanksi sesuai peraturan perundangan yang berlaku terhadap siapa saja. Tanpa pandang bulu bagi yang melakukan tindak pidana korupsi sesuai asas equality before the law, termasuk bagi APH.