Gubernur Papua Barat Serahkan Bantuan 10 Ton Pupuk di Kabupaten Sorong

Gubernur Papua Barat, Drs Dominggus Mandacan, serahkan bantuan Pupuk kepada petani di kabupaten Sorong. Foto Wim/TN.

TEROPONGNEWS.COM, SORONG –
10 Ton Pupuk Mutiara secara resmi diserahkan gubernur Papua Barat, Drs Dominggus Mandacan kepada masyarakat petani di kabupaten Sorong. Penyerahan bantuan tersebut, diserahkan secara simbolis kepada masyarakat petani di kampung Klaru, distrik Mariat, Rabu (20/1/2021).

Hal itu merupakan langkah strategis pemerintah provinsi Papua Barat dalam menjaga kestabilan serta ketersediaan pangan di tengah pandemi Covid-19.

“Saat ini kita sedang berada dalam pandemi covid-19 yang mempengaruhi perekonomian dunia. Menghadapi kondisi ini selaku pemerintah, kami telah melakukan antisipasi untuk menjaga stabilitas ketahanan pangan dan stabilitas ekonomi di wilayah provinsi Papua Barat,” ujar Dominggus Mandacan.

Usai menyerahkan bantuan Pupuk Mutiara untuk masyarakat petaniqa, gubernur Mandacan berharap agar masyarakat petani di kabupaten Sorong dalam budidaya tanaman Padi, agar bantuan tersebut, dapat digunakan sesuai syarat-syarat penggunaan pupuk yang benar sehingga dapat meningkatkan produktifitas pertanian di Papua Barat.

“Selaku gubernur, saya telah menetapkan langkah-langkag strategis dan operasional melalui dinas terkait di provinsi Papua Barat, untuk membantu budidaya tanaman padi, kasbi, petatas, keladi, sagu, dan sayur-sayuran pada lahan yang berada di sekitar. Saya berharap bantuan pupuk ini dapat digunakan sesuai syarat-syarat penggunaan pupuk yang benar,” Tambah Gubernur.

Pemerintah Papua Barat, melalui Gubernur Dominggus Mandacan menyerahkan sebanyak 10 ton Pupuk kepada petani di kabupaten Sorong untuk digunakan pada area pertanian seluas kurang lebih 2000 hektar.