Berita

Gubernur Harap Hasil Rakerda MUI Jadi Petunjuk Bagi Pemerintah Daerah

×

Gubernur Harap Hasil Rakerda MUI Jadi Petunjuk Bagi Pemerintah Daerah

Sebarkan artikel ini
Gubernur Papua Barat Drs Dominggus Mandacan didampingi Ketua MUI Papua Barat H. Ahmad Nasrau, Anggota DPD-RI M.Sanusi Rahaningmas,S.Sos.,M.M,SIP da unsur lainnya membuka Rakerda IV MUI Papua Barat di Gedung MUI PB, Sabtu (24/10/2020). Foto : Ist

TEROPONGNEWS.COM, MANOKWARI– Gubernur Papua Barat Drs Dominggus Mandacan secara resmi membuka rapat kerja daerah (RAKERDA) IV tahun 2020 Majelis Ulama Indonesia Provinsi Papua Barat di Gedung MUI Papua Barat, Sabtu (24/10/2020).

1548
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Dalam sambutannya Dominggus Mandacan mengharapkan, hasil rapat kerja daerah IV ini dapat bisa dijadikan petunjuk kepada umat maupun pemerintah daerah dalam menjalankan roda pembangunan.

Program yang sudah disusun itu kata Gubernur tidak lepas dari fungsi MUI yaitu memberikan fatwa dan nasehat kepada umat dan pemerintah mengenai masalah keagamaan dan kemasyarakatan, kemudian menjadi wadah ukhuwah islamiyah, sebagai organisasi yang mewakili umat islam serta menjadi penghubung timbale balik ulama dan umara guna menyukseskan pembangunan di Negara ini lebih khusus Provinsi Papua Barat.

‘’Kaitan itu saya memandang pentingnya revitalisasi peran dan fungsi ulama di tengah kehidupan umat dan bangsa dalam masyarakat yang sedang berubah dari masyarakat tradisional ke masyarakat modern, yang cenderung berpikir rasional dan pragmatis, peran dan fungsi ulama harus diperkuat di tengah-tengah masyarakat terus dikembangkan seiring dengan kemajuan masyarakat.” Kata Gubernur Dominggus Mandacan saat menyampaikan sambutan pada rapat kerja daerah (RAKERDA) IV tahun 2020 Majelis Ulama Indonesia Provinsi Papua Barat di Gedung MUI Papua Barat.

Tiba di Gedung MUI Papua Barat, Gubernur Drs Dominggus Mandacan disambut tarian rebana

Dominggus Mandaca juga mengharapkan empat fungsi MUI bisa jadi parameter untuk mengukur dan mengevaluasi peran serta tugas yang akan dilaksanakan kedepan sesuai dengan harapan umat.

Sementara Ketua MUI Papua Barat, H. Ahmad Nasrau mengatakan, dengan motto pemerintah daerah “membangun dengan hati mempersatukan dengan kasih menuju papua barat yang aman, sejahtera dan bermartabat”

Dimana Gubernur sangat memperhatikan semua umat maka sudah barang tentu MUI Papua Barat punya tanggung jawab dalam menyusun program kerja harus mendukung pembangunan roda pemerintah daerah Provinsi ini.

“Dengan mengusung tema Rakerda IV MUI Papua Barat, Meneguhkan iman dan taqwa di tengah pandemi COVID-19 menuju Papua Barat yang sehat, sejahtera dan bermartabat. Ini upaya MUI mendukung kebijakan pemerintah daerah untuk mengurangi COVID-19 dan juga meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Tuhan” sahut Ahmad Nasrau.

Rakerda Ke-IV MUI Papua Barat dihadiri Ketua Bidang Kerukunan Antar Umat Beragam MUI Pusat Dr. H. Yusnar Yusuf, M.Si, Anggota DPD-RI M.Sanusi Rahaningmas,S.Sos.,M.M,S.IP dan diikuti MUI se kabupaten dan kota di Papua Barat secara virtual melalui zoom meting.