Berita

Gubernur Ajak Masyarakat Papua Barat Sukseskan Pilkada Serentak 2020

×

Gubernur Ajak Masyarakat Papua Barat Sukseskan Pilkada Serentak 2020

Sebarkan artikel ini
Gubernur Papua Barat, Drs Dominggus Mandacan. (Foto : Abe/TN)

TEROPONGNEWS.COM, MANOKWARI– Untuk menciptakan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2020 yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil (Luber Jurdil) maka masyarakat Papua Barat diajak menyalurkan hak politiknya pada tanggal 9 Desember 2020 tanpa golput.

1466
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

“Kita dalam waktu dekat akan melaksanakan pilkada untuk memilih Bupati dan Wakil Bupati pada 9 Kabupaten di Papua Barat, karena itu saya ajak kita semua tanggal 9 Desember 2020 yang punya hak pilih wajib memilih pilihannya sesuai hati nurani, karena itu sebelum ke TPS berdoa dulu” ajak Dominggus Mandacan saat menyampaikan sambutan dalam acara peresmian pagar dan pastori baru Manyosi Wirsi, Manokwari, Senin (9/11/2020).

Dominggus mengatakan, jika masyarakat memilih sesuai dengan hati nurani maka pasti tidak ada hal-hal yang mengganngu keamanan dan kenyamanan sehingga pelaksanan pilkada terhambat.

Siapa pun yang menjadi pilihannya lanjut Gubernur menegaskan bahwa menjadi rahasia para pemilih itu sendiri tanpa ada paksaan atau intimidasi bahkan ad aiming-iming dari dari pihak lain.

Masyarakat dalam memberikan pilihan kepada para kandidatnya melalui visi-misi serta program kerja yang ditawarkan bukan dengan iming-iming uang.

“Kita akan buktikan lagi pilkada di Papua Barat bukan lagi rawan satu seperti yang diprediksi pemerintah pusat tetapi tetap aman satu hingga menghasilkan kepala daerah yang amanah” sahut Mandacan penuh harap.