Berita

Gempa Guncang Jayapura, Empat Warga Meregang Nyawa

×

Gempa Guncang Jayapura, Empat Warga Meregang Nyawa

Sebarkan artikel ini
Salah satu kafetaria di Kota Jayapura yang ambruk karena gempa. Foto : Ist/TN

TEROPONGNEWS.COM, JAYAPURA – Gempa bumi berkekuatan 5,4 magnitudo mengguncang Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura, Kamis (9/2/2023) sekitar pukul 15.02 WIT. Akibatnya, sejumlah bangunan dan gedung rusak berat, bahkan memakan empat korban jiwa.

1512
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Jayapura, Asep Khalid mengatakan, jatuhnya korban jiwa terjadi di sebuah kafe di pinggiran Pantai Dok II Kota Jayapura. Kafe tersebut ambruk disebabkan goncangan gempa.

“Korban sudah dievakuasi dari kafe yang rubuh,”ujar Kepala BPBD Kota Jayapura. Pihaknya masih terus melakukan pendataan. Sebab, tidak menutup kemungkinan masih ada korban jiwa lainnya.

Salah seorang warga, Rian yang merupakan pengunjung di Jayapura Mall terkejut dengan guncangan gempa. Ia dan pengunjung lainnya berhamburan keluar dari Jayapura Mall.”Beruntung selamat mas, padahal di atasnya sudah retak parah,”ujar Rian.

Gempa membuat sejumlah bangunan besar retak dan rusak seperti Jayapura Mall, Gedung Pasca Sarjana Uncen, dealer Toyota Polimak Jayapura, termasuk Kantor Wali Kota Jayapura. Warga yang panik memilih tetap berada di luar rumah.