Dinkes Ternate Pantauan Ketersediaan Masker di Apotek

Ternate, TN – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Ternate terus memantau ketersediaan masker di sejumlah apotek di Kota Ternate. Selain memantau ketersediaan masker, proses pemantauan juga bertujuan untuk bisa diketahui harga masker, apakah stabil ataukah mengalami kenaikan.

“Jadi, beberapa hari lalu, Dinkes bersama dengan Wakil Wali Kota Ternate, Abdullah Taher melakukan sidak ke sejumlah apotek dan distributor. Nah, ternyata untuk masker sendiri, harganya masih terbilang normal, dan tidak ada kenaikan harga,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Ternate, Nurbaity Radjabessy kepada wartawan, di Ternate, Kamis (5/3).

Dia mengaku, berdasarkan hasil sidak yang dilakukan pihaknya, harga masker masih berkisar Rp2.000 per buah. Dari sidak itu juga ditemukan, ada toko penjualan alat-alat kesehatan di Bastiong yang sengaja menaikan harga secara sepihak. “Harga normal per pack dengan isi 50 buah itu harganya hanya Rp 70 ribu. Tetapi di toko itu menjual dengan harga Rp 250 ribu per pack.
Mereka beralasan, ongkos pengiriman dari Surabaya yang mahal,” beber dia.

Nurbaity mengaku, jumlah masker yang dimiliki pihaknya saat inj tidak sebanding dengan jumlah warga Kota Ternate. “Kami belum.membagikan masker pada masyarakat, karena belum ada masyarakat kota Ternate yang terserang virus Corona.