Bupati Raja Ampat : Hadirnya Stasiun Relay LPP RRI Sorong Optimalkan Pelayanan Informasi di Raja Ampat

Bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati, meresmikan Stasiun Relay Plus LPP RRI Sorong di Waisai Raja Ampat. Foto Diskominfo R4/TN.

TEROPONGNEWS.COM, RAJA AMPAT-
Bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati, meresmikan Stasiun “Relay Plus” LPP RRI Sorong di Waisai kabupaten Raja Ampat, Senin (20/9/2022).

Acara tersebut disaksikan langsung Dewan Pengawas (Dewas) LPP RRI, Rini Purwandari, Direktur Teknologi Media Baru (TMB), Muhammad Sujai dan Kepala LPP RRI Sorong, Mochamad Bugi Hidayat, serta para pejabat di lingkunga pemerintah kabupaten Raja Ampat.

Bupati Faris Umlati, kepada media ini mengatakan kehadiran RRI di Raja Ampat melalui Stasiun Relay, merupakan langkah awal RRI berkiprah di kabupaten Raja Ampat.

“Dimana dengan hadirnya RRI di Raja Ampat, meski baru berupa Stasiun Relay, itu artinya langkah awal untuk RRI berkiprah di kabupaten Raja Ampat,” ujar AFU, sapaan akrab bupati Raja Ampat.

“Tentunya pemerintah Raja Ampat berharap kedepan lewat Stasiun Relay ini, RRI Sorong akan tingkatkan statusnya dari Relay menjadi Stasiun Produksi, bahkan bisa sampai ke tingkat LPP RRI Raja Ampat,” lanjutnya.

Menurutnya, Raja Ampat dengan pariwisatanya yang berkelas dunia ini, memang harus ditunjang dengan media, seperti siaran Radio, mengingat kabupaten Raja Ampat ini merupakan kabupaten kepulauan.

“Pariwisata Raja Ampat ini harus ditunjang dengan media sekelas RRI. Artinya siaran RRI sangat dibutuhkan di daerah pesisir dan pulau maupun kawasan spot wisata, siaran RRI juga diharapkan menjangkau daerah-daerah pesisir di Raja Ampat,” terangnya.

Stasiun Relay LPP RRI Sorong di Waisai, untuk sementara menggunakan salah satu ruangan di kantor dinas Kominfo Raja Ampat, hal ini bertujuan mengoptimalkan pelayanan informasi, khususnya kepada masyarakat kabupaten Raja Ampat.