Berita

Langkah Awal Legislator Muda Ini Bantu Korban Banjir

×

Langkah Awal Legislator Muda Ini Bantu Korban Banjir

Sebarkan artikel ini
Legislator Papua Barat, Syamsudin Seknun mengunjungi TKP korban banjir sekaligus membagikan nasi kotak kepada para korban, Jumat (17/7) Foto : Ist

TEROPONGNEWS.COM,SORONG- Hujan yang mengguyur Kota Sorong, kamis (16/7) malam hingga Jumat (17/7) mengakibatkan sejumlah titik terendam banjir, kejadian ini menarik perhatian legislator Papua Barat, Syamsudin Seknun turun tangan.

1518
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Kepada media ini melalui telpon celulernya, Jumat (17/7) Legislator muda, Syamsudin Seknun mengatakan, langkah awal yang dilakukan untuk membantu korban banjir yaitu membagikan nasi kotak.

Alasannya membagi nasi kotak karena para korban sibuk membersihkan rumah akibat banjir sehingga mereka tidak masak, aksi sosial ini dapat membantu warga memberikan kekuatan.

“Saya merasa terpanggil untuk bagaimana bisa terlibat aksi sosial, karena dipastikan para korban tidak masak” ucsp Seknun.

Politisi muda NasDem itu mengatakan, bahwa panggilan moril sebagai wakil rakyat tanpa pandang bulu, karena tujuannya untuk bermanfaat bagi semua para korban banjir di Kota Sorong.