Berita

Polda Papua Barat Resmi Dipimpin Jenderal Bintang Dua

×

Polda Papua Barat Resmi Dipimpin Jenderal Bintang Dua

Sebarkan artikel ini
Markas Komanda (Mako) Polda Papua Barat (Foto : Humas Polda Papua Barat)

Manokwari,TN– Tujuh kepolisian (Polda) Daerah resmi dinaikan tipe dari B menjadi A maka secara otomatif dipimpin jenderal polisi berpangkat bintang dua, salah satunya Polda Papua Barat.

1483
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Tujuh Polda tersebut masing-masing, Polda Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Kalimantan Utara, Kepulauan Bangka Belitung, Gorontalo, Maluku Utara dan Papua Barat.

Kapolda Papua Barat, Brigjen Pol Dr Tornagogo Sihombing,S.I.K.,M.Si saat dikonfimasi melalui Kabid humas Polda Papua Barat, AKBP Mathias Yosias Krey,S.Pd membenarkan kenaikan tipe A tersebut.

Kabid Humas mengatakan, kenaikan Polda Papua Barat menjadi tipe A itu sesuai surat telegram Kapolri Nomor: ST/1189/IV/OTL.1.1.3/2020 tanggal 14 April 2020.

“Ini sangat menggembirakan dan merupakan apresiasi besar bagi Polda Papua Barat. Kenaikan tipe A Polda Papua Barat, sesuai peraturan Presiden nomor 5 tahun 2017, tentang perubahan atas peraturan presiden nomor 52 tahun 2010 tentang susunan organisasi dan tata kerja Kepolisuan Republik Indonesia. Kedua, peraturan kepolisian nomor 4 tahun 2018, tentang pembentukan dan perubahan kesatuan kewilayahan Polri. Ini juga berdasarkan surat menteri PAN-RB nomor B/402/M.KT.01/2020 tanggal 9 April 2020 perihal peningkatan tipe tujuh Polda di Indonesia,” tulis Kabid Humas melalui keterangan persnya kepada wartawan di Manokwari, Selasa (14/4)

Untuk perubahan tipe B menjadi A Lanjut Krey menjelaskan akan dilaksanakan dalam upacara peresmian dilaksanakan di Ruang rapat utama (Rupattama) Mabes Polri.

“Untuk tanggal dan waktu pelaksanaan nanti diinformasikan kembali. Yang pasti akan dilaksanakan secepatnya. Untuk Kapolda Papua Barat saat ini akan dipromosikan menjadi bintang dua,” tutupnya.